Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IMG-20250714-WA0076.jpg
Siswa Palembang teima seragam gratis dari Wali Kota Ratu Dewa (Dok. Kominfo Palembang)

Intinya sih...

  • Siswa menerima seragam putih dan pramuka secara simbolis dari Wali Kota Palembang Ratu Dewa

  • Pemkot Palembang telah membagikan seragam gratis kepada 30 ribu siswa, termasuk siswa baru tingkat SMP

  • Program pembagian seragam gratis merupakan wujud nyata kepedulian Pemkot Palembang terhadap masyarakat di ujung kota

Palembang, IDN Times - Pemerintah kota (Pemkot) menunaikan janji pembagian seragam sekolah gratis saat hari pertama masuk sekolah. Namun, pembagian seragam itu baru terealisasi di Kawasan Kertapati dan belum menyeluruh diterima murid di Palembang. Salah satu sekolah yang telah menerima simbolis pembagian seragam gratis yakni SD Negeri 200 di Jalan Meranti, Kemas Rindo.

"Alhamdulillah, pada hari pertama sekolah ini kita secara serentak bagikan seragam sekolah pada siswa kelas satu SD dan kelas tujuh SMP," kata Wali Kota Palembang Ratu Dewa, Senin (14/7/2025).

1. Siswa terima seragam putih dan pramuka

Siswa Palembang teima seragam gratis dari Wali Kota Ratu Dewa (Dok. Kominfo Palembang)

Eks Sekretaris Daerah Palembang itu membagikan seragam sekolah setelah mengikuti upacara bendera bersama siswa. Bahkan, Ratu Dewa pun menjadi pemimpin upacara di sekolah itu. Tak hanya Dewa, nampak pejabat kota lain juga ikut menjalani upacara bendera perdana di SD N 200 Palembang. Mereka adalah Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, termasuk Camat Kertapati dan lurah setempat.

Pantauan di lapangan, pembagian seragam diberikan dua pasang untuk seluruh siswa di sana. Bagi murid yang baru menjadi siswa di tahun ajaran baru. Seragam itu berupa satu setel baju merah dan putih kemudian satu setel pakaian pramuka.

2. Pemkot Palembang sebut pembagian seragam gratis untuk 30 ribu siswa

Siswa Palembang teima seragam gratis dari Wali Kota Ratu Dewa (Dok. Kominfo Palembang)

Memberikan langsung kepada siswa di sana, Dewa tampak membantu salah satu perwakilan murid mengenakan pakaian barunya. Harapan dia, setelah siswa mendapatkan seragam baru dan gratis, mereka bisa lebih semangat belajar.

Pemkot Palembang mengklaim sudah memberikan seragam gratis itu untuk 30 ribu siswa. jumlah itu termasuk murid baru tingkat menengah pertama atau SMP. Namun, kata Dewa, pembagian baju secara cuma-cuma itu dilakukan bertahap.

"Total 30.099 seragam merah putih, dan bertahap akan kita bagi juga seragam Pramuka," jelasnya.

3. Orang tua murid bersyukur dapat seragam gratis

Siswa Palembang teima seragam gratis dari Wali Kota Ratu Dewa (Dok. Kominfo Palembang)

Sementara menurut salah satu wali murid Dian Sari warga Sungai Buayo, Kemas Rindo Kertapati, program seragam gratis ini jadi salah satu kepedulian pemerintah daerah terhadap masyarakat di ujung kota. Ia pun menyambut antusias dan mengapresiasi program yang telah dijalankan Wali Kota Palembang Ratu Dewa.

"Terima kasih atas baju seragam gratis ini. Alhamdulillah bisa meringankan kami yang berpenghasilan kecil," kata Dian.

Diketahui, pembagian seragam gratis ini merupakan wujud nyata kepedulian Pemkot Palembang dalam memastikan setiap anak memiliki kesempatan sama untuk mendapatkan pendidikan layak, tanpa terbebani biaya perlengkapan sekolah. Harapannya, program ini dapat memacu semangat belajar siswa dan meringankan beban ekonomi orangtua, sehingga mereka fokus pada pendidikan anak-anak.

Editorial Team