Pagar Alam, IDN Times -Seorang pelajar bernama Muhammad Azi Sahir (16) dikabarkan tenggelam saat berwisata di Air Terjun Curup Besemah, Atung Bungsu, Kecamatan Dempo Selatan, Kota Pagar Alam pada Sabtu (1/11/2025). Warga Desa Nendagung ini dilaporkan tengah mandi di aliran Curup Besemah bersama temannya dan hilang terbawa arus.
Proses pencarian terkendala arus sungai yang deras dan keruh. Hingga hari kedua Minggu (2/11/2025), pelajar kelas XI SMKN 2 Pagar Alam ini belum berhasil ditemukan. Saat ini tim SAR masih melakukan upaya pencarian dan penyisiran di lokasi dengan dibantu masyarakat setempat.
