Palembang, IDN Times - Pelabuhan Tanjung Carat di Kabupaten Banyuasin hingga kini tak kunjung tuntas dibangun. Proyek infrastruktur yang rencananya dibangun di atas hutan lindung, masih belum dimulai analisis mengenai dampal lingkungan (Amdal) dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).
Pemerintah Provinsi Sumatra Selatan (Pemprov Sumsel) pun menargetkan sertifikasi lahan dapat selesai tahun ini, sehingga groundbreaking atau dimulainya proyek bisa terlaksana pada 2025.
"Rencana induk, lokasi, dan review desain teknis sudah dilakukan. Saat ini tengah proses transaksi proyek, apakah melalui skema KPBU atau investasi. Tapi sebelum pembangunan dilakukan, Kemenhub meminta lahan harus sudah tersertifikasi," ujar Kepala Sub Bidang Infrastruktur dari Bappeda Sumsel, Yanuar, Jumat (28/6/2024).