Palembang, IDN Times - Kobaran Si Jago Merah muncul sekitar pukul 03.15 WIB, Rabu (6/1/2021), dan menghanguskan rumah semi permanen milik pasangan Tena Reja (60) dan Linda (57) di Jalan KkN Unsri Mesra, Kelurahan Ogan baru, Kecamatan Kertapati, Palembang. Pasangan suami istri (pasutri) itu meregang nyawa karena terjebak dan tersetrum aliran listrik.
"Kejadian berawal saat terjadi kebakaran di lokasi. Awalnya korban Linda sudah berada di luar, namun menyadari suaminya terjebak kobaran api, dirinya lantas berinisiatif masuk. Naas korban terpeleset dan jatuh ke aliran listrik hingga ikut tewas," ungkap Kapolsek Kertapati, AKP Irwan Siddik, Rabu (6/1/2021).