Padang, IDN Times - Setelah diguyur hujan deras, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, Sumatra Barat kembali dihantam banjir bandang pada Kamis (1/1/2026) pagi.
"Hujan deras dari tadi malam membuat air sungai kembali membawa material longsor ke daerah pemukiman warga," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Agam, Rahmad Lasmono saat dihubungi IDN Times.
Menurutnya, banjir bandang yang terjadi kali ini bukan banjir perdana lagi, melainkan banjir yang terjadi sudah kesekian kalinya sejak akhir November 2025 lalu.
