Palembang, IDN Times - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatra Selatan, akan menggelar tiga kali debat dalam Pilgub Sumsel 2024. Kegiatan debat tersebut diharapkan mampu menghadirkan visi misi para paslon sekaligus, sebagai upaya membantu masyarakat dalam memahami ide dan gagasan yang dibawa para paslon dalam merespon suatu isu dan arah kebijakan.
"KPU Sumsel akan mengadakan debat sebanyak tiga kali, tempatnya di Palembang. Namun, untuk waktunya masih belum tahu," ungkap Ketua KPU Sumsel, Andika Pranata Jaya, Sabtu (28/9/2024).