Palembang, IDN Times - Seorang ibu rumah tangga (IRT) berinisial ND (24) di Palembang melapor ke polisi usai video pribadinya tersebar di media sosial. Korban tak menyangka kejadian ini akan menimpanya dan menduga sengaja disebar oleh mantan suaminya, Selasa (11/11/2025)."
Saya kaget saat melihat di Facebook dan kaget ada video pribadi saya," ungkap ND, Jumat (14/11/2025).
