Palembang, IDN Times - Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sumatra Selatan (Sumsel) memberikan remisi dalam HUT RI ke-77. Tercatat ada 11.275 warga binaan diseluruh lapas di Bumi Sriwijaya mendapatkan remisi termasuk di antaranya 10 narapidana kasus korupsi.
"Pemberian remisi ini diajukan untuk 20 tahanan di Lapas, dengan rata-rata pemberian remisi diajukan untuk tahanan dalam kasus pidana umum," ungkap Kabid Pembinaan, Bimbingan Informasi dan Teknologi Kemenkumham Sumsel, Pudjiono Gunawan, Sabtu (13/8/2022).