Palembang, IDN Times - Bandara Sultan Mahmmud Badaruddin (SMB) II Palembang resmi menyandang status bandara Internasional kembali setelah SK Menhub nomor KM 26 tahun 2025 dikeluarkan. Langkah ini disambut Gubernur Sumsel Herman Deru dengan mengucapkan terima kasih kepada pemerintah pusat terkhusus Presiden Prabowo Subianto.
"Alhamdulillah, ini kabar yang sangat menggembirakan. Kami ucapkan terima kasih kepada Prabowo Subianto dan Menhub beserta seluruh jajaran atas perhatian dan tindak lanjut terhadap usulan yang diajukan oleh Pemprov Sumsel," ungkap Herman Deru, Minggu (27/4/2025).
