Palembang, IDN Times - Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Palembang, Muhammad Affan Prapanca, angkat bicara terkait kasus seorang siswi SD berinisial FT yang mengalami lebam dan mata memerah sepulang sekolah di kawasan Gandus.
Affan menyebut, saat ini kasus tersebut tengah di dalami oleh Disdik Palembang. Pihaknya belum dapat memastikan adanya dugaan penganiayaan dan kekerasan di sekolah.
"Dari kemarin kami sudah berkomunikasi dan koordinasi dengan pihak sekolah dan keluarga siswa. Pagi tadi kami bersama Bapak Wali Kota juga sudah berkunjung ke rumah keluarga siswa dan ke sekolah," ungkap Affan, Senin (3/11/2025).
