Kecelakaan Mobil dan Truk di Pariaman Merenggut Tiga Nyawa

Bayu, Timmy IDN Media, dan kedua orangtuanya meninggal

Pariaman, IDN Times - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Siti Manggopoh Kor. Ayia Manih, Nagari Kuranji Hilir, Kecamatan Sungai Limau, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatra Barat, Sabtu (15/4/2023) sore.

Kasat Lantas Polres Pariaman, AKP Amelya menyebut kecelakaan terjadi pada pukul 16.30 WIB dan menelan tiga korban jiwa, yakni Bujang (58), seorang Aparatur Sipil Negara yang menjabat sebagai Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasaman, istrinya Rahmiati (55). Serta putra mereka Bayu Saputra (22) yang bekerja sebagai Engineer di IDN Media.

"Benar telah terjadi laka lantas. Melibatkan kendaraan truk dan minibus. Minibus ini berisi lima orang yakni Bujang, Rahmiati, Bayu, Aisyah dan Nora. Tiga orang di antaranya meninggal dunia," kata Amelya, ketika dikonfirmasi IDN Times.

Baca Juga: Truk Muatan Alat Berat Hantam 7 Kendaraan dan 4 Pejalan Kaki di Sumbar

1. Kronologi kejadian

Kecelakaan Mobil dan Truk di Pariaman Merenggut Tiga NyawaKondisi kendaraan yang digunakan korban rusak berat. Doc. IDN Times

Dijelaskan Amelya, peristiwa kecelakaan maut bermula ketika kendaraan yang dikemudikan Bujang datang dari arah Sungai Limau menuju arah Tiku di jalur sebelah kiri.

Sesampai di tempat kejadian, mobil tersebut berpindah ke jalur kanan dan datang dari arah berlawanan truk merek Mitsubishi Colt Diesel dengan Nopol BA 9572 QO yang dikemudikan oleh Nofrizal.

"Karena jarak yang sudah dekat, sehingga kedua kendaraan bertabrakan," ujar Amelya.

Baca Juga: 3 Orang Jadi Tersangka Kasus Persekusi 2 LC Karoke di Pessel

2. Sempat dibawa ke rumah sakit

Kecelakaan Mobil dan Truk di Pariaman Merenggut Tiga NyawaIlustrasi jenazah (IDN Times/Sukma Shakti)

Korban yang mengalami luka parah dibawa ke Pukesmas Sungai Limau. Tak lama berselang, Bujang dan Bayu dinyatakan meninggal dunia.

Sedangkan korban lainnya sempat dirujuk ke RSUD Pariaman. Pun dengan Bujang dan Bayu, korban bernama Rahmiati dinyatakan meninggal dunia sesampainya di RSUD Pariaman.

"Tiga korban lain yang selamat atas nama Aisyah Amelia dan Nora. Mereka mengalami luka pada bagian kepala dan tangan," ungkapnya.

3. Proses pemulangan ketiga jenazah

Kecelakaan Mobil dan Truk di Pariaman Merenggut Tiga NyawaIlustrasi jenazah (IDN Times/Sukma Shakti)

Asisten I Setkab Pasaman, Teddy Marta mengatakan, pihaknya sudah berada di kota Pariaman untuk penanganan lebih lanjut. Salah satunya upaya pemulangan jenazah ketiga korban ke Pasaman.

Menurut Teddy, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasaman merasa kehilangan dan sangat berduka atas peristiwa yang menimpa almarhum Bujang beserta keluarga.

"Sudah di Pariaman. Proses pemulangan jenazah," tutup Teddy Marta.

Keluarga besar IDN Media mengucapkan duka sedalam-dalamnya atas kepergian Bayu Saputra dan kedua orangtuanya. Semoga almarhum dan almarhumah mendapat tempat terbaik di sisi-Nya. Amin.

Baca Juga: Bupati Pessel Meradang, Dua Wanita Pemandu Karaoke Ditelanjangi 

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi
  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya