Palembang, IDN Times - Harga emas perhiasan Palembang 28 Januari 2026 naik Rp400 ribu per suku atau 6,7 gram. Kenaikan itu terpantau di Toko E-Mi Gold Plaju. Tercatat harga hari ini tembus Rp16,5 juta sesuku dari sebelumnya, Selasa (27/1/2026) di angka Rp16,1 juta per suku.
Kenaikan tersebut serentak terjadi pada emas perhiasan 22 karat atau kandungan 92 persen. Namun perlu diketahui, tiap toko emas mematok harga jual berbeda-beda menyesuaikan pasar.
