Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

Harga Emas Diprediksi Masih Naik Hingga September 2024

ilustrasi perhiasan emas (unsplash.com/FIGIST CO)
Intinya sih...
  • Inflasi Palembang naik 0,10 persen mtm pada Mei 2024, dipengaruhi kenaikan harga emas yang terus naik.
  • Kenaikan harga emas dipengaruhi penurunan nilai dollar AS akibat kondisi geopolitik dunia dan peperangan di Israel dan Rusia.
  • Data BPS Palembang menunjukkan inflasi yoy periode Mei 2023-2024 sebesar 3,07 persen, dipengaruhi kenaikan suku bunga dan sulitnya mengendalikan harga emas.

Palembang, IDN Times - Badan Pusat Statistik (BPS) Palembang mencatat peningkatan inflasi (kenaikan harga) pada Mei 2024 di angka 0,10 persen secara month to month (mtm). Meski mengalami inflasi, nilai tersebut masih rendah dibandingkan bulan sebelumnya pada April 2024.

"Penyebab inflasi masih dipengaruhi harga emas terus naik," ujar Kepala BPS Palembang, Yudhistira Arya, saat rilis rutin pertumbuhan ekonomi daerah, Senin (3/5/2024).

1. Harga emas secara global akan terus naik selama 4 bulan ke depan

Emas PT Aneka Tambang Tbk (IDN Times/Masdalena Napitupulu)

Kenaikan harga emas yang makin melejit dipengaruhi nilai dollar Amerika Serikat (AS) menurun akibat kondisi geopolitik dunia, serta pengaruh peperangan yang terjadi di Israel dan Rusia. Kenaikan harga emas diprediksi kian tinggi hingga September 2024.

"Secara global harga emas akan terus meningkat selama 4 bulan berturut-turut," timpalnya.

2. Inflasi Palembang di angka 3,07 persen

IDN Times

Berdasarkan data BPS Palembang, inflasi atau kenaikan harga secara year on year (yoy) periode Mei 2023-2024, berada di angka 3,07 persen yang turut dipengaruhi peningakatan suku bunga.

"Penyebabnya kenaikan harga emas yang masih sulit dikendalikan," kata Yudhistira

3. Kenaikan emas tertinggi pada 20-26 Mei 2024

ilustrasi perhiasan emas (unsplash.com/Syed F Hashemi)

Sementara dari informasi yang dikutip IDN Times lewat situs Logam Mulia PT Antam Tbk, harga emas di Palembang pada Mei 2024 mengalami kenaikan tertinggi dalam periode sepekan, tepatnya pada 20-26 Mei.

Harga emas pada 20 Mei 2024 mencapai Rp1.363.000 per gram, dan harga emas menyentuh Rp1.325.000 per gram di 26 Mei 2024.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Feny Maulia Agustin
Deryardli Tiarhendi
Feny Maulia Agustin
EditorFeny Maulia Agustin
Follow Us