TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Batal Laga Uji Coba, Coach Yoyo Sebut Skuad Sriwijaya FC Belum Kompak

Evaluasi dan laga uji coba bakal rutin digelar tiap Jumat

Ilustrasi Sriwijaya FC latihan (Instagram/Sriwijaya FC)

Palembang, IDN Times - Agenda laga uji coba Sriwijaya FC (SFC) kontra Bhayangkara FC, klub lokal asal Sumatra Selatan (Sumsel) batal digelar. Laga uji coba yang seharusnya digelar pada Sabtu (15/7/2023) lalu gagal terlaksana karena Pelatih Kepala Laskar Wong Kito, Coach Yoyo, masih melihat pemain belum bisa bermain kompak.

"Batalnya laga uji coba ini karena coach masih ingin memperkuat kekompakan tim. Setelah kekompakan tim lebih baik baru diagendakan uji coba lagi," ujar Media Officer Sriwijaya FC, Yopi Cipta Raharja, Selasa (18/7/2023).

Baca Juga: Sriwijaya FC Luncurkan Jersey Baru Akhir Agustus, Begini Penampakannya

Baca Juga: Sriwijaya FC Uji Kemampuan, Rutin Gelar Pertandingan Lawan Klub Lokal

1. Coach Yoyo fokus menyatukan kekompakan pemain

Ilustrasi Sriwijaya FC latihan (Instagram/Sriwijaya FC)

Skuad Elang Andalas masih belum optimal bermain di lapangan karena beberapa pemain tidak mengikuti latihan sejak awal.

"Wajar jika tim belum kompak, karena baru menggelar latihan lebih kurang dua pekan. Apalagi mulai banyak datang pemain baru. Makanya Coach Yoyo lebih fokus ke kekompakan tim terlebih dahulu," ungkapnya.

2. Uji coba dilakukan rutin dan bertingkat

Direktur Teknik PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) Indrayadi (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Meski batal bermain dalam laga uji melawan Bhayangkara FC, anak asuh Coach Yoyo diagendakan menggelar uji coba setiap Jumat. Kegiatan tersebut untuk melihat seberapa maksimal mereka berlatih, menguji pemain, serta melihat kekompakan tim.

"Jumat (21/7/2023) sore akan uji coba dengan tim Pra PON Lampung. Belum tahu lapangannya di mana," tambah Dirtek SFC, Indrayadi.

Setelah bermain dengan tim Lampung, agenda selanjutnya kontra tim Porprov Bangka Barat pada Jumat (28/7/2023). Pertandingan uji coba dilakukan secara rutin dan bertingkat, karena ada lawan selevel dan lawan yang di atas Sriwijaya FC.

"Itu kan untuk menguji kemampuan tim. Formasi ini perlu diuji karena masih baru, dengan materi yang baru. Artinya mau diuji kemampuannya. Setiap pemain itu dilihat layak gak berada di posisi ketika itu," jelasnya.

Baca Juga: Coach Yoyo Fokus Materi Taktikal, Sriwijaya FC Perkuat Serangan

Berita Terkini Lainnya