Hendri Zainuddin Klaim Didukung 60 Persen Pengurus KONI Sumsel

Pencalon Ketum KONI Sumsel 2019-2023

Palembang, IDN Times - Salah satu calon Ketua Umum (Ketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumsel, Hendri Zainuddin, mengklaim sudah mendapatkan dukungan lebih dari 50 persen pengurus KONI Sumsel. 

 "Dukungan (pengurus) KONI Sumsel sekitar 60 persen, untuk per cabor sudah 20 persen. Melalui kegiatan hari ini, terlihat keseriusan kita menuju KONI. Bahkan kita mengundang seluruh cabor (cabang olahraga)," ujarnya, pada cara bedah program dan silaturahmi dengan calon Ketua KONI Sumsel, di Hotel Swarna Dwipa, Palembang, Selasa (9/7).

1. Janjikan disupport Gubernur Sumsel

Hendri Zainuddin Klaim Didukung 60 Persen Pengurus KONI SumselIDN Times/Feny Maulia Agustin

Pada cara tersebut, Hendri berkampanye, bila terpilih menjadi Ketum KONI Sumsel maka akan memberikan subsidi untuk seluruh KONI kabupaten/kota. Selain itu, Hendri menjanjikan mengkucurkan Rp75 juta untuk tiap cabang olahraga (cabor). "Saya ingin semua bangga, mulai dari atlet, pengurus maupun pelaku olahraga," ujarnya.

"Saya sudah bicara pada pak Gubernur Herman Deru, jika saya diberi amanah Insya Allah saya siap beri subsidi Rp50-75 juta untuk KONI kabupaten/kota,” kata pria yang juga menjabat Manajer Sriwijaya FC itu.

2. Benahi bantuan untuk atlet yang selama ini macet

Hendri Zainuddin Klaim Didukung 60 Persen Pengurus KONI SumselIDN Times/Feny Maulia Agustin

Hendri melanjutkan, memang selama ini bantuan untuk masing-masing Pengprov cabor sudah ada dan besar bervariasi, mulai Rp2,5 juta hingga Rp5 juta/bulan.

"Selama ini sudah ada, tapi macet. Apalagi APBD Sumsel meningkat dari Rp7 triliun pada tahun lalu, sekarang menjadi Rp10,3 trilun. Artinya duit lebih ada sekitar Rp2 triliun. Insya Allah kita akan di support habis oleh pak gubernur,” ujarnya.

3. Sampaikan program pencalonan Ketum KONI Sumsel

Hendri Zainuddin Klaim Didukung 60 Persen Pengurus KONI SumselIDN Times/Feny Maulia Agustin

Hendri menuturkan, sengaja membuat acara dengan mengundang seluruh stakeholder terkait, untuk menyampaikan program apa saja yang akan dilakukan sebagai calon kandidat terbaik.

"Pertama kita undang cabor, guna menyampaikan visi dan misi kita, bahwa kita ingin mengurus olahraga. Kita memiliki banyak dana yang melimpah, tapi ada satu sisi yang mesti kita pahami. Bahwa ada yang harus diluruskan untuk membuat Sumsel itu bangga dengan olahraganya," tuturnya.

"untuk meluruskan itu, maka akan kita berdayakan yang bermanfaat. Sudah banyak SDA di Sumsel, tinggal kita buat program jangka pendek dan jangka panjang," sambungnya.

Baca Juga: Belum Ada Solusi, Giliran KONI Sumsel Keluhkan Venue JSC Tanpa Listrik

4. Wujudkan KONI yang independent

Hendri Zainuddin Klaim Didukung 60 Persen Pengurus KONI SumselIDN Times/Feny Maulia Agustin

Hendri mengungkapkan, bahwa beberapa waktu lalu sempat ada permasalahan pada cabor anggar.

"Jangan seperti dulu, kita memiliki atlet langgar berprestasi namun karena permasalahan operasional, mereka (atlet langgar) menjadi berbondong-bondong pindah ke Jawa," ungkapnya.

"Misinya, saya ingin mewujudkan organisasi KONI Indepedent, profesional dan integritas dan itu harus dijaga," tandasnya.

Topik:

  • Sidratul Muntaha

Berita Terkini Lainnya