Temukan Dugaan Penggelembungan, KPU Palembang Ambil Alih Hitung Suara

PPK Sukarami diduga lakukan penggelembungan suara

Intinya Sih...

  • Dugaan kecurangan perhitungan suara mewarnai proses pemilu di Sukarami, Palembang.
  • KPU Palembang mengambil alih penghitungan suara di Sukarami dan membawa seluruh kotak suara ke kantor KPU untuk dihitung ulang.
  • Lima orang panitia PPK dinonaktifkan setelah proses penghitungan suara tingkat kecamatan diambil alih oleh KPU Palembang.

Palembang, IDN Times - Dugaan kecurangan perhitungan suara pemilihan umum (Pemilu) mewarnai proses penghitungan suara di tingkat kecamatan wilayah Sukarami, Palembang. Oknum petugas PPK diduga terlibat penggelembungan suara yang menguntungkan partai dan calon tertentu.

"KPU Palembang mengambil alih penghitungan suara di wilayah Sukarami yang diduga terjadi penggelembungan suara tingkat DPR RI," jelas Ketua KPH Palembang, Syawaludddin, Senin (4/3/2024).

Baca Juga: PSI Fantastis, Naik dari 55 Menjadi 1.979 Suara di Lubuk Linggau

1. KPU beritahu parpol soal penghitungan suara

Temukan Dugaan Penggelembungan, KPU Palembang Ambil Alih Hitung SuaraKetua KPU Palembang, Syawaluddin (IDN Times/Rangga Erfizal)

Syawal mengatakan, upaya pengambilalihan penghitungan suara dilakukan dengan mengambil seluruh kotak suara di Sukarami. Seluruh kotak suara itu dibawa ke kantor KPU untuk dihitung ulang.

"Kita bersurat ke parpol dan membuat surat mandat untuk mengikuti proses penghitungan suara ulang," jelas dia.

Baca Juga: Bawaslu Sumsel Temukan Indikasi Penggelembungan Suara di OKU Selatan

2. Petugas PPK Sukarami dinonaktifkan

Temukan Dugaan Penggelembungan, KPU Palembang Ambil Alih Hitung SuaraPemilihan Umum 2024 di Palembang Sumatra Selatan (IDN Times/Rangga Erfizal)

Syawaluddin menambahkan, lima orang panitia PPK dinonaktifkan setelah proses penghitungan suara tingkat kecamatan diambil alih.

"Jadi 100 persen diambil alih KPU Palembang," jelas dia.

3. Inkumben datang cek dugaan pelanggaran

Temukan Dugaan Penggelembungan, KPU Palembang Ambil Alih Hitung SuaraPemilihan Umum 2024 di Palembang Sumatra Selatan (IDN Times/Rangga Erfizal)

Sebelumnya, dugaan kecurangan penghitungan suara terjadi dalam proses penggitungan suara di tingkat kecamatan. Kondisi tersebut membuat anggota DPR RI Komisi II, Wahyu Sanjaya, harus turun tangan.

Dirinya datang untuk memastikan proses perhitungan suara berlsngsung transparan. Tak sampai di sana, masa caleg dan parpol turut mendatangi lokasi penghitungan suara di kecamatan Sukarami lantaran dugaan kecurangan yang terjadi.

Baca Juga: 3 Orang Warga Luar Muba Ikut Mencoblos, TPS Lumpatan Kembali PSU

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya