Nasdem Putuskan Dukung Herman Deru Cik Ujang di Pilgub Sumsel 2024

Nasdem-Demokrat dipastikan berkoalisi di Pilgub Sumsel

Intinya Sih...

  • DPP Nasdem resmi usung Herman Deru sebagai Bacagub Sumsel 2024-2029.
  • Rekomendasi ditandatangani Ketua Bapilu Nasdem dan Sekretaris Willy Aditya.
  • Pasangan HD-CU memastikan koalisi Nasdem-Demokrat dalam Pilkada Sumsel.

Palembang, IDN Times - DPP Nasdem secara resmi memutuskan mengusung Ketua DPW Nasdem Sumsel, Herman Deru sebagai Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Sumsel 2024-2029. Dukungan untuk Herman Deru disampaikam DPP Nasdem secara langsung di Jakarta.

"Nasdem sudah mengeluarkan surat rekomendasi untuk Pak Herman Deru," ujar Ketua Tim Pemenangan Herman Deru, Alfrenzi Panggarbesi, Selasa (4/6/2024).

Baca Juga: Pasangan ESP-Andi Asmara Akan Maju di Pilgub Sumsel

1. Rekomendasi juga diberikan untuk Cik Ujang

Nasdem Putuskan Dukung Herman Deru Cik Ujang di Pilgub Sumsel 2024Pertemuan Ketua DPW Nasdem Herman Deru dan Ketua DPD Demokrat Sumsel Cik Ujang (Dok: istimewa)

Alfrenzi menuturkan, rekomendasi yang diberikan Nasdem untuk Deru tersebut ditandatangani oleh Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Nasdem, Prananda Surya Paloh dan Sekretaris Willy Aditya. Menurutnya pemilihan Deru lewat mekanisme penjaringan internal partai.

"Termasuk dalam surat itu Herman Deru-Cik Ujang (HDCU) disetujui sebagai Cagub dan Cawagub dari NasDem untuk Pilkada Sumsel," jelas dia.

Baca Juga: Pasangan Holda-Meli Klaim Dukungan Partai Hanura di Pilgub Sumsel

2. HD-CU diminta langsung bangun komunikasi politik

Nasdem Putuskan Dukung Herman Deru Cik Ujang di Pilgub Sumsel 2024Cik Ujang bersama Herman Deru. (IDN Times/istimewa

Menurut Alfrenzi, Nasdem meminta seluruh kader tetap solid dengan putusan partai. HDCU pun diminta segera membangun komunikasi politik dengan parpol lain agar memenuhi syarat pendaftaran di KPU.

"Rekomendasi itu berlaku hingga dikeluarkannya surat keputusan (SK) DPP Partai Nasdem tentang Persetujuan Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel yang menjadi persyaratan pendaftaran di KPU Sumsel," jelas dia.

3. Nasdem-Demokrat penuhi syarat suara maju

Nasdem Putuskan Dukung Herman Deru Cik Ujang di Pilgub Sumsel 2024Bupati Lahat Cik Ujang bersama Gubernur Sumsel Herman Deru (Dok: istimewa)

Pasangan HD-CU memastikan Nasdem-Demokrat berkoalisi dalam Pilkada Sumsel. Nasdem memiliki 10 kursi sedang Demokrat memiliki delapan kursi dari hasil Pileg 2024 lalu.

Secara teoritis kursi kedua partai telah memenuhi syarat ambang batas kursi dalam Pilkada Sumsel, yakni 15 kursi atau syarat 20 persen suara.

Baca Juga: Komentari Hasil LSI, Anita: Survei Tinggi Bisa Kalah di 2018 dan 2008

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya