Pasar Griya Musi Palembang Terbakar, Kerugian Sekitar Rp500 Juta

27 kios ludes dan 4 rumah warga terdampak

Palembang, IDN Times - Pasar Griya Musi Palembang Kawasan Sako di Jalan Siaran terbakar setelah salat Jumat sekitar pukul 12.50 WIB. Sebanyak 27 kios ludes dan merembet ke sebagian 4 rumah warga yang berdempetan dengan dinding kios jualan pakaian bekas.

Menurut penuturan salah satu korban, Otong, kerugian keseluruhan ditaksir capai Rp500 juta. Karena untuk satu kios saja, harga satu gulungan atau satu bal pakaian senilai Rp5 juta. Selama kurang lebih dua jam, api padam disiram air mobil damkar dengan keseluruhan 14 bak mobil.

"Abis salat jumat pulang sudah habis (terbakar), belum tahu dari mana api berasal, tapi api dari bawah dari kios ujung yang ada motor terpakir," ujarnya, Jumat (28/8/2020).

1. Cuaca panas turut menjadi faktor cepatnya api merambat

Pasar Griya Musi Palembang Terbakar, Kerugian Sekitar Rp500 JutaTerjadi Kebakaran di Palembang pada Jumat (28/8/2020) (IDN Times/Feny Maulia)

Pantauan IDN Times di lapangan, ketika kebakaran terjadi keadaan pasar sepi dan terik matahari dengan suhu sekitar 34 derajat celcius menjadi salah satu faktor api cepat merambat antara kios dan rumah warga di kawasan tersebut.

"Damkar disiram 4 unit mobil dan sisanya merupakan air suplai," kata salah satu petugas pemadam kebakaran di lokasi.

2. Sumber api diduga berasal dari salah satu kios

Pasar Griya Musi Palembang Terbakar, Kerugian Sekitar Rp500 JutaTerjadi Kebakaran di Palembang pada Jumat (28/8/2020) (IDN Times/Feny Maulia)

Kepala bagian (Kabag) Ops Polrestabes Palembang AKBP Eddy menyampaikan, hingga saat ini pihaknya masih menyelidiki pemicu awal terjadinya kebakaran yang menghanguskan seperempat kios yang ada di Pasar Griya Musi Palembang.

"Sumbernya kita baru tahu dari salah satu kios, tapi jelasnya belum diketahui. Untuk kerugian juga belum bjsa mengira, yang pasti tanpa korban jiwa," jelasnya.

3. Polisi imbau masyarakat jangan picu api di tengah kemarau

Pasar Griya Musi Palembang Terbakar, Kerugian Sekitar Rp500 JutaTerjadi Kebakaran di Palembang pada Jumat (28/8/2020) (IDN Times/Feny Maulia)

Sejauh ini, api diduga muncul akibat arus pendek atau korsleting yang membuat  motor yang terparkir di kios sumber api meledak. Api kemudian menyambar dan menjalar ke kios-kios di sekitarnya. 

"Saya harap kondisi saat ini di musim kemarau, masyarakat jangan melakukan hal-hal yang memicu kebakaran karena kondisi kering," kata Eddy. 

Baca Juga: Sisi Lain Manusia Silver yang Menjamur di Palembang

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya