Begini Kondisi Sejumlah Mall di Palembang saat Masa Social Distancing

Jelang dan setelah magrib pengunjung mulai sepi

Palembang, IDN Times -Beberapa pusat perbelanjaan atau mall di Kota Palembang mulai terlihat lengang, sjak Pemerintah Kota (Pemkot) menerapkan kebijakan social distancing atau pembatasan sosial selama 14 hari dalam upaya memutus rantai penyebaran virus corona.

Pantauan IDN Times di Transmart Palembang, sudah terlihat tak seramai di hari-hari normal atau sebelum pemberlakuan social distancing. Tempat-tempat makan serta kawasan dalam mall terlihat sedikit tenang.

Menurut Febri Ramadhan, pegawai Baskin Robbins Ice Cream di Transmart Palembang, dampak Covid-19 sangat berpengaruh terhadap kunjungan konsumen.

"Biasanya di sini saat buka sudah cukup ramai ,apalagi menjelang siang. Sekarang gak terlalu, walaupun masih ada yang main ke mall," kata dia, Kamis (19/3).

1. Setelah maghrib Transmart Palembang mulai sepi pengujung

Begini Kondisi Sejumlah Mall di Palembang saat Masa Social DistancingSituasi Mall di Palembang pasca kebijakan social distancing (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Febri mengungkapkan, sepertinya memang masyarakat yang berkunjung ke mall mulai berkurang. Apalagi di sore hari menjelang waktu Magrib. 

"Biasanya setelah Magrib makin ramai pengunjung lalu lalang. Tetapi sejak pengumuman aturan libur 14 hari, pengunjung seperti berkurang, bahkan pembelian produk kami mengalami penurunan sedikit walau gak signifikan," ungkap dia.

2. Pengunjung Mall datang untuk memenuhi kebutuhan aktivitas

Begini Kondisi Sejumlah Mall di Palembang saat Masa Social DistancingSituasi Mall di Palembang pasca kebijakan social distancing (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Salah satu pengunjung mall, Agita, mengatakan, sengaja pergi ke mall bukan untuk jalan-jalan. Namun mencari keperluan peralatan di rumah dan memenuhi kebutuhan aktivitas sehari-hari yang sudah habis.

"Sekalian jam istirahat kantor nyempetin bentar ke sini sama teman, sekaligus makan siang. Ya sambil beli barang sabun makanan dan lain-lain. Bukan sengaja untuk main. Soalnya lihat berita sekarang kita juga takut kenapa-kenapa, gak keliatan kan kita bentuk virusnya," kata dia.

3. PIM lakukan perubahan jam operasional

Begini Kondisi Sejumlah Mall di Palembang saat Masa Social DistancingSituasi Mall di Palembang pasca kebijakan social distancing (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Terpisah, Publik Realation Palembang Indah Mall (PIM), Asikin menjelaskan, dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19, jam operasional mall akan berubah mulai awal pekan depan atau 23 Maret mendatang.

"Jadi Senin - Kamis mall buka dari jam 11.00 - 20.00 dan Jumat, Sabtu, Minggu serta hari libur nasional mal buka dari pukul 10 pagi dan tutup jam 10 malam. Kebijakan ini diberlakukan selama satu bulan hingga 18 April, bersamaan dengan pengecekan suhu tubuh setiap pengunjung dengan menyiapkan sanitiser di beberapa sudut mall," jelas dia.

Baca Juga: Dampak Covid-19, Pengunjung ke Lokasi Wisata di Palembang Merosot 

4. Manajemen PIM minta semua pelaku usaha ikuti kebijakan

Begini Kondisi Sejumlah Mall di Palembang saat Masa Social DistancingSituasi Mall di Palembang pasca kebijakan social distancing (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Askin melanjutkan, dengan kebijakan tersebut, harapannya para pelaku usaha (pemilik tenant) dapat menyesuaikan jadwal tenaga kerja, dan memastikan karyawan memiliki cukup istirahat, untuk terus memberikan pelayanan yang maksimal ke para pengunjung mal.

"Kami terus memantau perkembangan dan berharap agar situasi segera membaik. Kami mengajak semua pihak untuk turut aktif berdoa dan menjalankan pola hidup sehat," tandas dia. 

Topik:

  • Sidratul Muntaha

Berita Terkini Lainnya