30 Polisi Diperiksa Buntut Kematian Afif Bocah 13 Tahun di Padang 

Kapolda Sumbar pastikan proses hukum berjalan untuk keadilan

Intinya Sih...

  • Kapolda Sumbar memastikan tanggung jawab penuh dan pemantauan kasus kematian Afif Maulana (13) yang diduga akibat penganiayaan personel Sabhara Polda Sumbar.
  • Sudah ada 40 saksi diperiksa terkait penemuan jasad korban, termasuk 30 personel Sabhara Polda Sumbar yang mengamankan 18 pelajar saat kejadian tawuran di Kuranji.
  • Motor milik Afif Maulana diamankan, temannya diduga diajak untuk terjun ke jembatan. Petugas juga menyita puluhan senjata tajam dari belasan remaja yang diamankan.

Padang, IDN Times - Kapolda Sumatra Barat (Sumbar), Irjen Pol Suharyono, memastikan akan bertanggung jawab penuh dan terus memantau kelanjutan kasus kematian Afif Maulana (13) yang ditemukan tewas di bawah jembatan By Pass Kuranji, Minggu (9/6/2024) silam.

Menurut Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Padang, kematian Afif disinyalir tidak wajar dan diduga akibat penganiayaan oleh personel Sabhara Polda Sumbar.

"Saya atas nama Kapolda Sumbar menyampaikan bela sungkawa. Semoga almarhum diterima di sisi Allah SWT," kata Irjen Pol Suharyono, Senin (24/6/2024).

Baca Juga: LBH Padang Bongkar Kematian Tak Wajar Bocah 13 Tahun

1. Sebanyak 40 saksi sudah diperiksa

30 Polisi Diperiksa Buntut Kematian Afif Bocah 13 Tahun di Padang Ilustrasi seseorang meninggal dunia (IDN Times/Istimewa)

Irjen Pol Suharyono mengatakan, hingga kini sudah ada 40 saksi yang diperiksa terkait dengan kasus penemuan jasad korban Afif Maulana. Korban kata Suharyono merupakan warga Kecamatan Lubuk Kilangan dan ditemukan oleh seorang pegawai kafe di sungai Jembatan Kuranji, Kota Padang.

"Dalam 40 saksi yang dimintai keterangan itu, ada 30 orang personel Sabhara Polda Sumbar yang mengamankan 18 orang pelajar karena tawuran di Kuranji tersebut saat kejadian," ujar Suharyono.

Baca Juga: Ketua DPRD Sumbar: Peredaran Narkotika di Payakumbuh Cukup Tinggi

2. Belasan remaja diamankan

30 Polisi Diperiksa Buntut Kematian Afif Bocah 13 Tahun di Padang https://www.google.com

Menurut Suharyono, saat kejadian diamankan 18 remaja yang terlibat tawuran. Kapolda juga menyebut motor milik Afif Maulana juga diamankan, meski yang memakai kendaraan saat itu ddalah temannya.

"Pas kejadian, teman Afif Maulana tersebut, ada personel mendengar bahwa ia diajak Afif Maulana untuk terjun ke jembatan," kata Suharyono.

3. Polisi amankan puluhan senjata tajam

Ketika belasan remaja itu diamankan, petugas kata Suharyono juga menyita puluhan senjata tajam. Dari 18 remaja itu, sebanyak 17 orang remaja diserahkan ke pihak orang tua, sedangkan satu orang masih dilakukan penyelidikan.

"Untuk 30 personel yang sudah diminta keterangan, akan kita tindak tegas jika terbukti melakukan perbuatan tersebut (penganiayaan). Sementara belum ada yang kita amankan dalam kasus ini, dan hasil otopsi masih belum keluar, kita masih menunggu," tutup Suharyono.

Baca Juga: Puluhan Warga Padang Panjang Sumbar Terjangkit Tuberkolosis

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya