TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Amalan yang Dianjurkan Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW

Yuk kita amalkan

Ilustrasi berdoa dan mengaji (IDN Times/Sunariyah)

Bagi umat muslim memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW atau Maulid Nabi dengan melakukan hal baik menjadi salah satu amalan yang dianjurkan. Bahkan sebagai tradisi, kegiatan pengajian bersama sering dilakukan masyarakat di momen tersebut.

Di Indonesia perayaannya jatuh setiap tanggal 12 Rabiul Awal dalam penanggalan Hijriyah. Tahun ini, maulid nabi diperingati hari ini, 29 Oktober 2020. Berikut amalan yang sebaiknya dilaksanakan saat peringatan maulid nabi.

Baca Juga: 10 Inspirasi Ucapan Maulid Nabi Muhammad SAW 2020, Bisa Jadi Status WA

1. Berselawatlah sebagai bentuk rasa syukur dan mencintai Nabi Muhammad SAW

Ilustrasi Salat (IDN Times/Besse Fadhilah)

Selain mendapatkan pahala, berselawat sekaligus menjadi doa untuk diri sendiri dan orang sekitar seperti keluarga kita. Karena sebagai umat muslim, kita harus mencitai-Nya dan mensyukuri nikmat yang diberikan Allah SWT sang pencipta Nabi Muhammad SAW.

Berikut bacaan selawat yang dianjurkan:

Selawat Nabi Muhammad SAW dan Nabi Ibrahim AS

Allohumma solli 'alaa muhammad, wa 'alaa aali muhammad, kamaa sollaita 'alaa aali ibroohim, wa baarik 'alaa muhammad, wa 'alaa aali muhammad, kamaa baarokta 'alaa aali ibroohim, fil 'aalamiina innaka hamiidummajiid

Selawat dan salam fi'il amr

Allaahumma shalli wa sallim wa baarik 'alaa sayyidinaa Muhammadin wa 'alaa aalihii wa shahbihii

Sholawat dan salam fi'l madhi

Wa shallallaahu 'alaa sayyidinaa Muhammadin wa 'alaa aalihii wa shahbihii wa sallama

Selawat Nariyah

Allahumma shollì sholaatan kaamìlatan Wa sallìm salaaman taaman 'ala sayyìdìnaa Muhammadìn Alladzì tanhallu bìhìl 'uqadu, wa tanfarìju bìhìl kurabu.

Wa tuqdhaa bìhìl hawaa'ìju Wa tunaalu bìhìr raghaa'ìbu wa husnul khawaatìmì wa yustasqal ghomaamu bì wajhìhìl karììmì, wa 'alaa aalìhì, wa shahbìhì 'adada kullì ma'luumìn laka.

2. Berdoa sembari meminta syafaat dan pertolongan

Ilustrasi Berdoa (IDN Times/Sunariyah)

Sebagai umat beriman, sebaiknya kita memanjatkan doa-doa di setiap waktu termasuk saat peringatan kelahiran Nabi Muhammad SAW. Tidak ada doa khusus untuk peringatan Maulid Nabi. Namun, umat Islam dianjurkan berdoa dengan meminta syafaat atau pertolongan dari beliau.

"Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya berselawat untuk Nabi. Hai orang-orang yang beriman, berselawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya"

3. Momentum untuk menguatkan cinta kepada Rasulullah

Ilustrasi berdoa (IDN Times/Sunariyah)

Bulan Rabiul Awal memiliki makna tersendiri karena menjadi bulan kelahiran Nabi Muhammad SAW dan hari kebesaran Islam. Oleh karenanya, dalam peringatan Maulid Nabi ini menjadi momentum sebagai orang Islam untuk lebih menguatkan rasa cinta dan rindu kepada Rasulullah.

Seperti diriwayatkan sebuah hadis:

"Tidak sempurna iman salah satu di antara kamu sehingga aku lebih dicintai olehnya daripada anaknya, orang tuanya dan seluruh manusia," (HR. Bukhori Muslim).

Baca Juga: Ini 7 Salawat Nabi Teristimewa untuk Rayakan Maulid Nabi 1442 Hijriah

Berita Terkini Lainnya