Resep Laksan Kuah Susu, Inovasi Menu Khas Palembang Bebas Kolestrol

Cocok jadi kudapan atau menu berbuka puasa saat ramadan

Intinya Sih...

  • Laksan kuah susu khas Palembang cocok sebagai kudapan berbuka puasa.
  • Terbuat dari ikan giling, laksan kuah susu tanpa santan bebas kolestrol dan gangguan pencernaan.
  • Pemesanan dapat dilakukan melalui WhatsApp atau Instagram, serta resep dan cara membuatnya juga tersedia.

Palembang, IDN Times - Inovasi olahan ikan khas Palembang seperti laksan ternyata memberikan dampak kesehatan baik bagi tubuh. Laksan kuah susu tanpa santan, bebas kolestrol dan aman dikonsumsi saat kondisi lambung kosong setelah berpuasa.

"Laksan kuah susu jadi pilihan bagi yang ingin makan enak tapi terhindar dari kolesterol dan gangguan pencernaan selama berpuasa," ujar pemilik Pempek Dewi, Dewi Kasim.

Baca Juga: Resep Ragit Khas Palembang yang Sering Diburu Saat Ramadan

1. Laksan kuah susu khas Palembang bercita rasa creamy

Resep Laksan Kuah Susu, Inovasi Menu Khas Palembang Bebas KolestrolResep Laksan Kuah Susu, Inovasi Menu Khas Palembang Bebas Kolestrol (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Sama seperti pempek yang terbuat dari bahan dasar ikan giling, laksan kuah susu bercitarasa gurih dengan tekstur empuk dan sedikit kenyal. Perbedaannya, laksan kuah susu tidak dicampur santan.

"Laksan kuah susu ini rasanya lebih creamy dan gurih. Lebih soft dibandingkan santan seperti umumnya yang dijual," kata dia.

Baca Juga: Mencicip Celimpungan Khas Palembang, Cocok Sebagai Takjil Iftar

2. Laksan kuah susu khas Palembang tidak mudah basi

Resep Laksan Kuah Susu, Inovasi Menu Khas Palembang Bebas KolestrolResep Laksan Kuah Susu, Inovasi Menu Khas Palembang Bebas Kolestrol (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Bagi yang ingin mencoba laksan kuah susu khas Palembang, pemesanan bisa menghubungk WhatsApp di nomor 089677862532 dan lewat Instagram @pempek_dewi. Atau datang langsung ke Jalan Seruni Komplek Kencana Damai Kenten.

"Laksan kuah susu ini juga gak mudah basi karena tidak pakai santan. Pas untuk stok kudapan selama ramadan," timpalnya.

3. Resep dan cara membuat laksan kuah susu khas Palembang

Resep Laksan Kuah Susu, Inovasi Menu Khas Palembang Bebas KolestrolResep Laksan Kuah Susu, Inovasi Menu Khas Palembang Bebas Kolestrol (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Berikut IDN Times bagikan resep dan cara membuat laksan kuah susu untuk yang ingin mencoba memasak di sendiri:

Bahan Laksan:
-Ikan Tenggiri giling 1kg
-Tepung tapioka 800 gram
-Garam secukupnya
-Gula secukupnya
-Penyedap secukupnya
-Air 450-500 ml

Cara membuatnya:
1. Masukkan ikan tenggiri giling ke dal wadah besar, masukkan air lalu adon/ aduk menggunakan tangan sampai tercampur.
2. Kalau sudah tercampur, garam, gula, penyedap rasa yang dilarutkan dengan air masukkan ke dalam ikan giling, aduk lagi sampai merata.
3. Masukkan tepung tapioka, adon sampai rata. Lalu uleni buat seperti Lenjer lebih besar dan lebar, lalu rebus hingga matang.

Bahan kuah susu:
-Susu bubuk sesuai selera
-Air
-Bawang merah
-Bawang putih
-Cabe merah
-Laos
-Kunyit
-Jahe
-Ebi kering yang dihaluskan
-Garam, Gula, Penyedap rasa secukupnya
-Daun Kucai dan bawang goreng

Cara membuat:
1. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabe merah, kunyit, Laos dan jahe. Setelah halus tumis denga ebi kering halus.

2. Didihkan air, masukkan tumisan bumbu halus. Masukkan garam, gula penyedap rasa.

3. Setelah beberapa saat masukkan susu bubuk sesuai selera kekentalannya.

4. Sajikan Laksan yang sudah dipotong-potong dengan kuah susu. Taburi potongan daun kucai dan bawang goreng. Tambahkan cabe giling jika suka pedas.

Baca Juga: Mencoba Resep Srikaya Panggang, Kudapan Legit Khas Palembang

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya