Lokasi Tukar Uang di Sungai Musi Berakhir 28 Maret 2024

BI Sumsel siapkan Rp6 miliar penukaran uang susur sungai

Intinya Sih...

  • BI Sumsel siapkan Rp6 miliar untuk penukaran uang susur sungai
  • Program berlangsung selama tiga hari di Palembang dan Banyuasin
  • Penukaran uang dilakukan tanpa perlu mendaftar di Aplikasi PINTAR, dengan maksimal penukaran uang Rp4 juta per orang

Palembang, IDN Times - Bank Indonesia Sumatra Selatan (BI Sumsel) menyusuri Sungai Musi dalam rangka edukasi cinta dan bangga terhadap Rupiah, sekaligus menggelar penukaran uang layak edar di pinggiran sungai menyambut momen hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah.

"Tugas Bank Idonesia menyiapkan uang Rupiah dengan jumlah cukup dan layak edar," kata Kepala BI Sumsel, Ricky Perdana Gozali, Rabu (27/3/2023).

Baca Juga: BI Sumsel Susur Sungai, Stimulasi Warga Pinggiran Tukar Uang

1. BI Sumsel siapkan 3 kapal susur sungai

Lokasi Tukar Uang di Sungai Musi Berakhir 28 Maret 2024Lokasi Tukar Uang di Sungai Musi, Hanya Sampai 28 Maret 2024

Program susur sungai BI Sumsel berlangsung tiga hari mulai 26-28 Maret 2024. Kegiatan penyediaan uang bagi masyarakat pesisir sungai dilakukan di Palembang dan Banyuasin.

Penukaran uang dalam Susur Sungai sudah berlangsung empat kali sampai 2024, dan tahun ini BI Sumsel menyiapkan 3 unit kapal yang akan mendatangi rumah warga di sekitaran lokasi susur sungai dan pinggiran wilayah pesisir.

"Susur sungai tahun ini kita siapkan Rp6 miliar," ujarnya.

Baca Juga: Non ASN Palembang Bakal Terima Uang Kompensasi Lebaran Pengganti THR

2. Penukarang uang susur sungai maksimal Rp4 juta

Lokasi Tukar Uang di Sungai Musi Berakhir 28 Maret 2024Lokasi Tukar Uang di Sungai Musi, Hanya Sampai 28 Maret 2024

Keistimewaan program susur sungai BI Sumsel selain untuk mendorong kawasan low cash menerima peredaran uang lebih mudah, kegiatan penukaran uang di pesisir sungai tidak menerapkan kebijakan daftat di Aplikasi PINTAR.

Apabila di lokasi lain, masyarakat yang akan menukar uang harus mendaftar di Aplikasi PINTAR milik BI Sumsel untuk bisa mendapatkan uang pecahan kuartal, dalam kegiatan susur sungai masyarakat bisa langsung menukar di tempat.

"Dengan maksimal penukaran uang Rp4 juta per orang," kata Ricky.

3. Program susur sungai penukaran uang juga dilakukan di Pulau Kemaro

Lokasi Tukar Uang di Sungai Musi Berakhir 28 Maret 2024Lokasi Tukar Uang di Sungai Musi, Hanya Sampai 28 Maret 2024 (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Ada tiga lokasi susur sungai yang dilakukan BI Sumsel, termasuk di Palembang dan Banyuasin. Tiga titik penukaran uang susur sungai tersebut yakni di Jalur 20, Sungai Baung dan Muara Padang serta di kawasan Pulau Kemaro.

"Selain susur sungai, penukaran juga kita gelar di tempat lainnya untuk memudahkan masyarakat, seperti jalur mudik, mal, daerah terluar, hingga masyarakat di pusat kota," jelas dia

4. Program tukar uang susur sungai disebut bisa menjadi wisata daerah

Lokasi Tukar Uang di Sungai Musi Berakhir 28 Maret 2024Lokasi Tukar Uang di Sungai Musi, Hanya Sampai 28 Maret 2024 (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Pj Wako Palembang Ratu Dewa turut mengapresiasi program Susur Sungai BI Sumsel, menurutnya kegiatan itu bisa menjadi budaya dan tradisi menarik bagi Bumi Sriwijaya yang bisa dilestarikan selanjutnya.

“Disamping mengatur peredaran uang yang cukup bermanfaat dan dirasakan oleh masyarakat Palembang di perairan sugai musi, terdapat juga suatu nilai wisata yang terkandung,” timpalnya.

Baca Juga: Honorer Pemkab Muba Ikut Cicip THR Rp500 Ribu per Orang

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya