Indosat Ooredoo Hutchison Catat Profit Rp51,2 Triliun Tahun Lalu

EBITDA Indosat Ooredoo juga tumbuh sebesar 23 persen

Intinya Sih...

  • Pendapatan Indosat Ooredoo Hutchison naik 10% year on year (yoy) menjadi Rp51,2 triliun, didorong oleh peningkatan kualitas pelanggan dan kinerja positif lini bisnis.
  • EBITDA tumbuh 23% secara yoy menjadi Rp23,9 triliun, dengan EBITDA margin mencapai 46,8%, meningkat 4,5 poin persentase yoy.
  • Pendapatan selular IOH tumbuh 8,7% yoy karena peningkatan pendapatan data dan interkoneksi serta multimedia yang naik 13%.

Palembang, IDN Times - Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) mencatat pendapatan sepanjang 2023 meningkat 10 persen berdasarkan laporan dari tahun sebelumnya. Kenaikan tersebut didorong peningkatan kualitas pelanggan konsumen, korporasi, dan kinerja positif semua lini bisnis.

"Indosat membukukan pendapatan Rp51,2 triliun yang naik 10 persen dari tahun sebelumnya," ujar President Director and Chief Executive Officer IOH, Vikram Sinha dalam agenda Pencapaian Laporan Kinerja Tahunan, Rabu (7/2/2024).

Baca Juga: 5 Cara Cek Pulsa Indosat dengan Mudah dan Gratis, Simak!

1. Kontribusi seluruh pihak dorong kinerja IOH

Indosat Ooredoo Hutchison Catat Profit Rp51,2 Triliun Tahun LaluDok.IOH

Hasil kinerja positif Indosat Ooredoo Hutchison pada 2023 tak lepas dari kontribusi seluruh pihak mulai dari mitra bisnis, pelanggan, pemegang saham, dan seluruh karyawan, termasuk kinerja keuangan dan operasional.

"Kinerja periode 12 bulan yang berakhir pada 31 Desember 2023, termasuk pertumbuhan pesat dalam total pendapatan, EBITDA, margin EBITDA, trafik data, dan jumlah BTS (Base Transceiver Station) 4G," kata dia.

Baca Juga: Lewat Kemitraan, Telkom dan Indosat Ooredoo Hutchison Berdayakan RI

2. Indosat juga berhasil mencatat EBITDA margin sebesar 46,8 persen

Indosat Ooredoo Hutchison Catat Profit Rp51,2 Triliun Tahun LaluIndosat Ooredoo Hutchison Catat Pendapatan 2023 Diangka Rp51,2 Triliun

Peningkatan pendapatan IOH terdongkrak dari pertumbuhan positif Earning Before Interest, Taxes, Depreciation, and Amortization (EBITDA) sebesar 23 persen menjadi Rp23,9 triliun.

"Indosat juga berhasil mencatat EBITDA margin sebesar 46,8 persen dan meningkat 4,5 poin," timpalnya.

Berdasarkan capaian margin EBITDA, laba normalisasi periode berjalan Indosat Ooredoo Hutchison dapat didistribusikan kepada pemilik entitas induk di angka Rp3,5 triliun.

3. Pendapatan selular IOH tumbuh 8,7 persen

Sementara untuk pendapatan selular IOH tumbuh 8,7 persen dari tahun sebelumnya, didorong peningkatan pendapatan data dan interkoneksi. Kemudian pendapatan multimedia, data communication and internet (MIDI) naik 13,0 persen.

"Angka ini ditopang peningkatan pendapatan layanan IT dan Internet Tetap, untuk pendapatan Telekomunikasi Tetap juga melesat 28,4 persen kontribusi peningkatan pendapatan Telepon Internasional dan jaringan tetap," jelas Vikram.

Baca Juga: Lewat Kemitraan, Telkom dan Indosat Ooredoo Hutchison Berdayakan RI

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya