Sempat Ganti Sopir, Bus Terbalik di Tikungan Harmoko Melaju Kencang

Empat orang meninggal, tiga di antaranya masih anak-anak

Musi Banyuasin, IDN Times - Hari masih gelap saat bus Antar Kota Antar provinsi (AKAP) Batara Yudha tujuan Padang-Jakarta, melaju cukup kencang melewati Tikungan Harmoko di Desa Senawar Jaya, Kecamatan Bayung Lencir, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumatra Selatan.

Bus baru saja berhenti istirahat di rest area rumah makan Simpang Raya. Kendaraan beroda enam itu hilang kendali dan oleng ke kiri saat berada di tikungan Jalan Lintas Timur (Jalintim) Palembang-Jambi KM 214.

"Bus diketahui melaju dengan kencang dari arah Jambi ke Palembang, menikung ke kanan menurun ke arah Palembang dengan kecepatan tinggi hingga hilang kendali, keluar jalur dan terbalik ke sebelah kiri," ungkap Kapolres Muba, AKBP Erlin Tangjaya, Kamis (27/5/2021).

1. Korban yang meninggal mengalami luka robek

Sempat Ganti Sopir, Bus Terbalik di Tikungan Harmoko Melaju KencangBus Batara Yudha asal Sumbar tujuan Padang kecelakaan di Muba (IDN Times/Rangga Erfizal)

Peristiwa itu mengakibatkan empat orang penumpang meninggal dunia. Keempat penumpang merupakan perempuan asal Sumatra Barat (Sumbar), tiga orang di antaranya adalah anak-anak. Mereka adalah Doya Aprilia (28), lalu Anisah Zafirah Herina (9), Naila Fatiha (7), Hinayah Haris Saputri (11).

"Para korban yang meninggal dunia dibawa ke rumah sakit setempat. Mereka rata-rata mengalami luka robek di sekujur tubuh akibat benturan saat mobil terbalik," ujar dia.

Baca Juga: Bus Terbalik di Tikungan Harmoko, 4 Penumpang Asal Sumbar Tewas

2. Penumpang luka berat dilarikan ke Jambi

Sempat Ganti Sopir, Bus Terbalik di Tikungan Harmoko Melaju KencangTangkapan layar Tikungan Harmoko. (maps.google.co.id)

Bus asal Padang tujuan Jakarta itu membawa 33 penumpang beserta sopir. Dari hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), kondisi jalan memang cukup sepi. Polisi dibantu warga melakukan evakuasi, membawa empat penumpang yang mengalami luka berat dan harus dilarikan ke RS Ermedika Jambi.

Adapun penumpang yang mengalami luka berat yakni Rian Saputra (28), lalu Warman (54), Rusmianti (53), dan Raka Habib Albalhaqi (11).

"Lalu untuk korban luka ringan ada delapan orang, dan saat ini dirawat di RSUD Bayung Lencir. Beberapa korban selamat lainnya tengah dimintai keterangan," ujar dia.

3. Sopir bus pengganti masih buron

Sempat Ganti Sopir, Bus Terbalik di Tikungan Harmoko Melaju KencangIlustrasi mobil (IDN Times/Sukma Shakti)

Erlin mengungkapkan, pihaknya masih mengejar sopir bus yang diduga merupakan pengganti saat mobil terbalik. Dari informasi awal saat berada di rest area, terjadi pergantian sopir 15 menit sebelum kejadian.

"Untuk pastinya kita belum tahu apa penyebabnya. Sopir bus melarikan diri, dan anggota kita tengah melakukan pengejaran," tutup dia.

Baca Juga: Kisah Bocah Kelas 2 SD Panjat Tebing Jurang Cari Pertolongan

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya