Pelajar SMK Tewas Tenggelam di Bendungan Watervang Lubuk Linggau 

Korban lombat dari jembatan gantung sebelum tenggelam

Intinya Sih...

  • Jasad siswa SMK Negeri 4 Petanang, Lubuk Linggau bernama Rohit Astrat (15) ditemukan tim SAR Gabungan setelah tenggelam di bendungan Watervang.
  • Tim SAR gabungan membentuk tim untuk melakukan penyisiran lokasi hilangnya korban dan menemukan jasad korban di dasar bendung dalam keadaan meninggal dunia.
  • Korban diketahui berenang bersama rekan-rekannya pada Minggu siang, melompat dari atas jembatan gantung ke dalam bendungan sebelum tenggelam.

Lubuk Linggau, IDN Times - Jasad siswa SMK Negeri 4 Petanang, Lubuk Linggau bernama Rohit Astrat (15) akhirnya ditemukan tim SAR Gabungan usai dikabarkan tenggelam di bendungan Watervang, Lubuk Linggau Timur I pada Minggu (28/7/2024). Korban ditemukan tak jauh dari TKP saat dinyatakan hilang ketika sedang beredang bersama rekan-rekannya.

"Korban ditemukan tak jauh dari lokasinya terjun di Bendungan Watervang. Tim menemukan jasad korban di dasar bendung dalam keadaan meninggal dunia," ungkap Kepala Basarnas Palembang, Raymond Konstantin, Senin (29/7/2024).

Baca Juga: Pikap Angkut Sepeda Listrik Hangus Terbakar di Gerbang Tol Keramasan

1. Tim SAR selami sendungan Watervang

Pelajar SMK Tewas Tenggelam di Bendungan Watervang Lubuk Linggau Proses pencarian dan evakuasi jasad korban tenggelam di Lubuk Linggau (Dok: Basarnas Palembang)

Raymond menjelaskan, pihaknya mendapat kabar ada remaja tenggelam di Bendung Watervang sekitar pukul 15.00 WIB. Bersama tim SAR gabungan, langsung membentuk tim untuk melakukan penyisiran lokasi hilangnya korban.

"Dua tim ditugaskan melakukan penyisiran. Satu tim menggunakan perahu karet memeriksa permukaan sedangkan satu tim lainnya melakukan penyelaman," jelas dia.

2. Jasad korban ditemukan di hari kedua pencarian

Pelajar SMK Tewas Tenggelam di Bendungan Watervang Lubuk Linggau Proses pencarian dan evakuasi jasad korban tenggelam di Lubuk Linggau (Dok: Basarnas Palembang)

Jasad korban baru ditemukan pagi hari ini sekitar pukul 09.50 WIB saat memasuki hari pencarian kedua. Korban langsung dievakuasi oleh tim Basarnas untuk dibawa ke RS Siti AIsyah Lubuk Linggau untuk pemeriksaan lebih lanjut.

"Dengan ditemukannya korban maka operasi SAR ini dibubarkan. Tim SAR gabungan yang terlibat dikembalikan ke kesatuan masing-masing," jelas dia.

3. Korban hilang usai lompat dari jembatan

Pelajar SMK Tewas Tenggelam di Bendungan Watervang Lubuk Linggau Proses pencarian dan evakuasi jasad korban tenggelam di Lubuk Linggau (Dok: Basarnas Palembang)

Raymond menjelaskan, korban diketahui berenang bersama rekan-rekannya pada Minggu siang. Saat itu, korban melompat dari atas jembatan gantung ke dalam bendungan. Rekan-rekan korban sempat panik lantaran korban tak kunjung naik ke permukaan usai melompat.

Dari sana, rekan korban lantas melaporkan kejadian orang tenggelam ke aparat pemerintah desa setempat dan segera ditindaklanjuti dengan pencarian korban.

Baca Juga: 10 Wilayah Siaga Karhutla, Sumsel Masuki Fase Rawan Terbakar

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya