Momen Valentine, Toko Cokelat di Palembang Diburu Konsumen 

Penjualan meningkat sampai 80 persen

Palembang, IDN Times - Momen kasih sayang atau Hari Valentine tiap 14 Februari, membuat sejumlah toko kue dan cokelat di Palembang diburu konsumen. Bahkan penjualan bermacam paket cokelat meningkat pesat hingga 80 persen.

"Sudah dari seminggu kemarin lumayan ramai. Alhamdulillah penjualan naik, pernah paketnya habis sampai sehari," ujar Owner New Rumah Coklat, Rina Evelyn, Minggu (14/2/201).

1. Cokelat dijual mulai dari Rp9 ribu

Momen Valentine, Toko Cokelat di Palembang Diburu Konsumen Toko cokelat di Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Ia mengatakan, pandemik COVID-19 tak membuat dagangannya sepi peminat. Usaha kuliner justru menjadi favorit masyarakat saat ini, di luar dari penjualan bermacam cokelat pada momen spesial hari Valentine.

"Harga yang ditawarkan mulai dari Rp9 ribu sampai Rp500 ribu. Pandemik tidak ada pengaruh ya. Bahkan kami ramai terus. Kami juga ada paket boneka dan ada yang impor," kata dia.

Selain itu, New Rumah Cokelat juga menawarkan paket cokelat dengan aksesori seperti balon berbentuk hati, bunga, dan aneka sajian cokelat lainnya. Harga yang ditawarkan untuk satu balon mencapai Rp20 ribu.

"Kita buka dari pukul 07.00 WIB sampai 20.00 WIB," kata dia.

Baca Juga: Resep Brownies Cokelat Hati Sajian Spesial di Hari Valentine

2. Peminat brownies cokelat naik hingga 70 persen

Momen Valentine, Toko Cokelat di Palembang Diburu Konsumen Resep brownies cokelat hati, sajian spesial hari valentine (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Selain New Rumah Cokelat Palembang yang kebanjiran pesanan paket valentine, outlet Brownies Nyonyah di Jalan Sukatani 1, Lorong matahari, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Sako, juga merasakan peningkatan penjualan.

"Walau pada masa pandemi seperti sekarang, tapi peminat kue brownies coklat mengalami kenaikan hingga 70 persen. Bahkan ada yang order dari jauh hari karena mereka minta bentuk yang spesial," terang owner Brownies Nyonyah, Siti Riana Nurul Indah.

3. Brownies bentuk hati banyak diburu pembeli

Momen Valentine, Toko Cokelat di Palembang Diburu Konsumen Resep brownies cokelat hati, sajian spesial hari valentine (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Menurut Indah, peningkatan penjualan cokelat saat valentine dipengaruhi banyaknya konsumen yang ingin memberi sesuatu kepada pasangan. Ia menyebut, menu favorit cokelat yang dipesan pelanggan adalah brownies berbentuk hati.

"Biasanya valentine itu identik dengan kue cokelat, dan browneis coklat berbentuk love banyak menarik minat pembeli. Harganya kita jual paling mahal Rp120 ribu tergantung topingnya," tandas dia.

Baca Juga: 10 Meme Tipe Orang Merayakan Valentine Ini Bikin Ngakak

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya