Heboh Virus Corona, Moeldoko: Belum Ada Larangan Terbang ke Tiongkok

Moeldoko sudah tanyakan Menkes langkah pencegahan

Jakarta, IDN Times - Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko mengatakan, saat ini belum ada larangan penerbangan ke Tiongkok usai ramainya isu Virus Corona atau coronavirus. Hingga saat ini, larangan tersebut memang belum digaungkan oleh pemerintah.

"Belum, sih (larangan penerbangan ke Tiongkok)" kata Moeldoko di Kompleks Istana Negara, Jakarta Pusat, Jumat (24/2).

1. Moeldoko ingatkan agar Indonesia jangan kecolongan

Heboh Virus Corona, Moeldoko: Belum Ada Larangan Terbang ke TiongkokKepala Staf Kepresidenan Moeldoko dan Komisaris Utama Pertamina Basuki Tjahaja Purnama di Gedung Kantor Staf Presiden, Jakarta Pusat, Selasa 14 Januari 2020 (IDN Times/Teatrika Handiko Putri)

Mengenai Virus Corona itu, Moeldoko mengaku telah bertanya kepada Meneri Kesehatan Terawan Agus Putranto tentang langkah-langkah yang akan diambil.

Menurutnya, yang terpenting saat ini adalah upaya pencegahannya.

"Untuk nanti kita jangan sampai kecolongan. Sudah ada langkah-langkah itu, di pintu-pintu masuk itu. Upaya untuk mendeteksi. Yang paling penting adalah preventifnya," ujar Moeldoko.

Baca Juga: Antisipasi Corona, Dinkes Bali Sediakan Stok Tamiflu

2. Moeldoko sebut WNI yang kembali dari Tiongkok masih menjadi dilema pemerintah

Heboh Virus Corona, Moeldoko: Belum Ada Larangan Terbang ke TiongkokKepala Staf Kepresidenan Moeldoko dan Komisaris Utama Pertamina Basuki Tjahaja Purnama di Gedung Kantor Staf Presiden, Jakarta Pusat, Selasa 14 Januari 2020 (IDN Times/Teatrika Handiko Putri)

Terkait aturan Warga Negara Indonesia (WNI) yang kembali dari Tiongkok, Moeldoko menuturkan hal itu masih menjadi dilema. Kendati begitu, ia meyakini WNI yang ada di Tiongkok bisa mengantisipasi virus tersebut sebelum kembali ke Indonesia.

"Ya itu juga dilema, kalau dipikirkan nanti penyebarannya dan sebagainya. Tapi intinya kan semua dari kita masyarakat Indonesia yang ada di sana, pasti bisa antisipasi dengan baik," kata dia. 

3. Virus Corona berasal dari Wuhan, Tiongkok

Heboh Virus Corona, Moeldoko: Belum Ada Larangan Terbang ke TiongkokIlustrasi (IDN Times/Debbie Sutrisno)

Virus corona yang tengah merebak luas diduga berasal dari hewan liar yang dijual di Pasar Seafood Huanan, Wuhan, Tiongkok. Awal infeksi, korban yang terdeteksi di pasar ikan Wuhan mencapai 59 orang. 

Namun dalam perkembangannya virus pneumonia Wuhan ini terus-menerus menyebabkan korban berjatuhan. Pada Kamis (9/1), wabah pneumonia Tiongkok dilaporkan menelan satu korban. Pria berusia 61 tahun menjadi orang pertama yang meninggal karena wabah penyakit pernapasan yang diyakini disebabkan oleh virus baru dari keluarga yang sama dengan SARS.

 

Baca artikel menarik lainnya di IDN Times App, unduh di sini http://onelink.to/s2mwkb

Heboh Virus Corona, Moeldoko: Belum Ada Larangan Terbang ke TiongkokIDN Times

Baca Juga: Virus Corona Bikin Indeks Global Hingga Minyak Dunia Rontok 

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria
  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya