Kemenkes: Turis Tiongkok Tidak Tertular Virus Corona di Bali 

Dari kajian, turis Tiongkok kena virus corona di negaranya

Jakarta, IDN Times - Kementerian Kesehatan memastikan bahwa kabar warga negara Tiongkok bernama Jin terserang virus corona di Bali itu tidak benar.

Sekretaris Ditjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes Achmad Yurianto mengatakan berdasarkan kajian dan penelusuran mereka, Jin kemungkinan tertular virus corona jenis baru yakni 19-Covid saat sedang beraktivitas di negaranya, Tiongkok

"Kita lihat tanggal 28 Januari, lihat aktivitas Jin di Shanghai. Ternyata aktivitas yang kita patut duga setelah dia turun dari bandara (Shanghai), naik taksi, kendaraan umum dan sebagainya, sangat-sangat mungkin terjadi penularan di sana," kata Yuri di Gedung Kementerian Kesehatan, Kamis (13/2).

Ada beberapa hal yang dipastikan dan dikaji Kemenkes sebelum mencapai kesimpulan tersebut. Apa saja itu?

1. Mengecek ke maskapai

Kemenkes: Turis Tiongkok Tidak Tertular Virus Corona di Bali Garuda Indonesia. (IDN Times/Mela Hapsari)

Otoritas kesehatan di Huainan menyebut Jin menjadi pasien pada 5 Februari setelah dikonfirmasi terinfeksi virus corona. Tiongkok pun mengungkap bahwa pasien itu ada dalam penerbangan Lion Air JT2618 saat menuju Bali dan Garuda Indonesia GA858 ketika kembali ke negaranya.

Setelah dikonfirmasi dan dikaji Kemenkes, didapati ada dua penumpang bernama Jin dalam penerbangan keberangkatan menuju Bali, satu anak-anak dan satu dewasa. Sementara dalam penerbangan dari Bali ke Shanghai pada 28 Januari, terdapat enam orang bernama Jin.

"Tetapi kita analisa, kecurigaan kita dari dua penerbangan, hanya dua orang yakni Jin yang anak-anak dan dewasa," imbuh Yuri.

Baca Juga: Klarifikasi Lion Air soal Turis Tiongkok di Bali Positif Corona

2. Pemeriksaan melalui masa inkubasi

Kemenkes: Turis Tiongkok Tidak Tertular Virus Corona di Bali Anggota tim medis yang ditugaskan untuk memindahkan pasien diduga atau positif virus korona baru ke lokasi perawatan yang ditentukan memakai baju pelindung di Kunming, provinsi Yunnan, Tiongkok, pada 9 Februari 2020. ANTARA FOTO/cnsphoto via REUTERS

Kemenkes lalu menganalisis masa inkubasi virus. Menurut otoritas kesehatan di Huainan, Jin menjadi pasien pada 5 Februari, setelah dikonfirmasi terinfeksi virus corona. 

Yuri mengatakan jarak Jin dinyatakan terserang virus corona terlalu mepet jika menghitung rata-rata masa inkubasi 10 hari. Sehingga, ia menduga Jin baru terserang virus corona saat kembali ke Tiongkok.

"Kalau coba hitung mundur dari tanggal 5 Februari, 10 hari ketemu sekitar tanggal 27 atau 28. Artinya, mepet kalau dia kembali tanggal 28. Tentu yang pertama kita pikir 27 Januari. Kalau sendaianya 27 dia di Indonesia, kami lalukan analisa data di Provinsi Bali," ujar Yuri.

3. Hasil pengecekan specimen virus juga negatif

Kemenkes: Turis Tiongkok Tidak Tertular Virus Corona di Bali Sebuah ambulans, parkir di dekat kapal pesiar Diamond Princess, yang digunakan untuk memindahkan penumpang kapal yang positif virus corona baru ke rumah sakit, terlihat di pelabuhan Yokohama, selatan Tokyo, dalam foto yang diambil oleh Kyodo, pada 6 Februari 2020. ANTARA FOTO/Kyodo/via REUTERS

Yuri menjelaskan dari specimen 14 orang yang diduga terkena virus Corona. Dari specimen yang diperiksa Balitbangkes, kata dia, hasilnya menunjukkan negatif virus corona.

"Dari 14 itu, di mana ada 2 orang WNI dan 12 bukan WNI. Semua hasilnya negatif. Pada periode itu kita mencoba melihat data influenza light illness, dan gak ada fluktuasi, angkanya segitu-gitu aja. Kita lengkapi dengan survei pneumonia berat, angkanya tidak berubah," kata Yuri memaparkan.

4. Mengecek ke bagian imigrasi

Kemenkes: Turis Tiongkok Tidak Tertular Virus Corona di Bali Kantor Imigrasi Kelas I TPI Yogyakarta. IDN Times/Siti Umaiyah

Kemenkes juga masih memastikan bagian imigrasi untuk mengetahui perjalanan korban bernama Jin selama di Bali.

"Kita coba lacak di imigrasi sepanjang di Indonesia tanggal 12-28 Januari ke mana saja. Kalau ketemu namanya lengkap, kita akan cari di hotel. Hotel mana yang dimasuki Jin. Mudah-mudahan kita akan dapatkan itu," katanya.

Baca artikel menarik lainnya di IDN Times App. Unduh di sini http://onelink.to/s2mwkb

Baca Juga: Beberapa Hari Pulang dari Bali, Turis Tiongkok Positif Virus Corona

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya