5 Arti Mimpi yang Berhubungan dengan Gigi, Ada Tanda Kamu Frustasi

Coba cermati setiap artinya!

Dalam tidur sering kali kita mendapatkan mimpi. Bisa saja mimpi juga menyebabkan kamu hingga terbangun dan sulit tidur kembali. Namun, ternyata mimpi-mimpi itu memiliki makna tersendiri, lho. Ini dia 5 arti mimpi yang berhubungan dengan gigi, dari menggambarkan frustasi hingga kurang percaya diri. 

1. Mimpi bahwa gigimu bengkok dan tidak melekat pada akar, menandakan bahwa kamu sedang merasakan tidak cukup dan kurang percaya diri

5 Arti Mimpi yang Berhubungan dengan Gigi, Ada Tanda Kamu Frustasiunsplash/iam se7ev

Mimpi dengan gigi bengkok dan tidak melekat pada akar ternyata memiliki arti tersendiri. Gigi yang bengkok menandakan bahwa kamu merupakan orang yang selalu berjuang untuk mencapai kesempurnaan. Kamu sedang merasa tidak cukup kepada suatu hubungan atau situasi sosial yang sedang kamu hadapi.

Lalu gigi bengkok yang tidak melekat pada akar menunjukan bahwa kamu kurang memiliki dasar yang kuat dalam mencapai tujuan hidup. Hal tersebut bisa jadi berasal dari rasa kurang percaya diri yang kamu miliki. 

2. Pernahkah mendapatkan mimpi tentang gigi yang rontok akibat menggigit terlalu keras? Kamu sedang cemas terhadap penampilan dan frustasi

5 Arti Mimpi yang Berhubungan dengan Gigi, Ada Tanda Kamu FrustasiPixabay/freephotos

Mimpi yang terus berulang mengenai gigi yang rontok mencerminkan bahwa kamu sedang cemas terhadap penampilanmu. Pandangan orang terhadap dirimu terus menjadi pemikiran utamamu.

Lalu jika mimpi disertai dengan kamu meminta pertolongan namun tidak ada yang mau menolong, hal tersebut menandakan bahwa saat itu tidak ada yang peduli denganmu. Selain itu, mereka juga tidak bisa mengerti dirimu.

Jika dilanjutkan dengan menggigit gigi sendiri, maka itu menunjukkan bahwa kamu sedang frustasi. Gigi yang sampai patah menandakan bahwa frustasi yang kamu miliki semakin besar. Saat itu mungkin kamu benar-benar sedang merasakan berada dalam titik puncak dari beberapa situasi yang sedang kamu alami. 

3. Tiba-tiba mendapatkan mimpi gigi yang rontok dari tempat yang sama? Tandanya kamu sedang kehilangan kekuatan

5 Arti Mimpi yang Berhubungan dengan Gigi, Ada Tanda Kamu FrustasiPexels/Nathan Cowley

Jika kamu bermimpi tentang gigi yang rontok dan dua gigi jatuh dari tempat yang sama, itu tandanya kamu sedang kehilangan kekuatan dan agresivitas dirimu. Gigi yang jatuh dari tempat yang sama ini menarik, mirip dengan gigi hiu yang tumbuh dalam satu baris di belakang yang lain. Itu merupakan simbol kekuatan dan kekurangan.

dm-player

Lalu jika mimpi dilanjutkan dengan gigi yang mulai membusuk dan berusaha pergi ke rumah sakit, artinya mungkin kamu sedang lemas dan kurang dapat mengendalikan perasaanmu. 

Dan jika kamu masih memegang gigimu dalam genggaman, tandanya kamu masih menyimpan kekuatan di tanganmu. Gigi yang masih ada dalam genggaman menunjukkan kamu cenderung ragu dan malah menebak-nebak dirimu sendiri. Mimpi ini juga bisa berfungsi agar kamu selalu memiliki kepercayaan pada diri sendiri. 

Baca Juga: 7 Makna Mimpi Orang Meninggal, Harus Dicemaskan?

4. Mimpi bahwa kamu sedang mengunyah permen karet hingga tersumbat pada bagian atas mulut, itu tandanya kamu sedang sulit menyampaikan sesuatu

5 Arti Mimpi yang Berhubungan dengan Gigi, Ada Tanda Kamu FrustasiPixabay/GiselaFotografie

Pernahkah kamu bermimpi saat mengunyah permen karet lalu menyumbat pada bagian atas mulut dan ketika kamu akan mencabutnya malah membuat gigimu keluar satu per satu? Itu tandanya kamu sedang tidak bisa mengekspresikan dirimu seperti biasa. Kamu akan sulit berbicara yang digambarkan oleh mulut tersumbat dengan permen karet. 

Gigi yang keluar satu persatu juga menunjukkan bahwa kamu sedang tidak berdaya dan rentan. Kamu mungkin sedang sulit menyampaikan sesuatu yang dimaksud oleh pikiranmu. Mimpi ini juga gambaran dari dirimu yang sedang frustasi karena tidak dianggap atau didengar secara serius.

Kamu harus bisa menjadi orang yang percaya pada diri sendiri dan percaya bahwa setiap kata-kata dan perasaan kamu merupakan sesuatu hal yang penting bagi dirimu. 

5. Kamu tidak pernah memasang kawat gigi, tetapi tiba-tiba mendapatkan mimpi menggunakan kawat gigi dan menyakitkan? Itu tandanya kamu memikirkan perkataan orang lain

5 Arti Mimpi yang Berhubungan dengan Gigi, Ada Tanda Kamu FrustasiPexels/Luis Quintero

Pernah mendapatkan mimpi menggunakan kawat gigi hingga sakit, berdarah dan berujung rontok? Tandanya kamu sedang prihatin dengan penampilanmu dan memikirkan apa yang lingkunganmu bicarakan tentangmu. Mimpi ini juga bisa berarti kamu memikirkan penampilanmu di depan gebetanmu. 

Dengan begitu kamu jadi gugup ketika dia ada di sekitarmu. Rasa kawat gigi yang tidak nyaman dalam mimpi menunjukkan bahwa kamu selalu merasa tidak aman jika ada dirinya. Kamu selalu sulit mengungkapkan sesuatu kepada gebetanmu tersebut. Yang akan kamu katakan menjadi tidak jelas dan terpendam. 

Apakah kamu pernah mendapatkan mimpi-mimpi tersebut?

Baca Juga: 5 Mimpi Ini Menandakan Kamu Sudah Dekat dengan Jodoh

Topik:

  • Arifin Al Alamudi
  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya