8 Inspirasi Gaun Pengantin Royal Wedding, Nuansa Klasik nan Mewah

Gaun bangsawan memang beda

Pesta pernikahan kerajaan sepertinya tidak pernah terlewatkan dari sorotan publik. Pasalnya, perayaan tersebut selalu identik dengan hal yang tak biasa dan penuh kemewahan.

Begitu juga dengan pakaian yang dikenakan oleh kedua mempelai. Baju pengantin yang dikenakan tersebut bisa menjadi trend setter baru dan diikuti oleh seluruh calon pengantin di dunia. Bagaimana ya desain gaun pengantin royal wedding dari masa ke masa?

1. Pembuat trendsetter gaun pengantin berwarna putih adalah Ratu Victoria

8 Inspirasi Gaun Pengantin Royal Wedding, Nuansa Klasik nan Mewahinspirasi gaun pengantin ala royal wedding (royal.uk)

Standar gaun pengantin berwarna putih berawal dari penikahan Ratu Victoria dan Pangeran Albert pada tahun 1840. Gaun pengantin berwarna putih tidak lazim dikenakan oleh pengantin wanita pada masa itu.

Namun Ratu Victoria mendobrak kebiasaan tersebut dengan memilih gaun pengantin berwarna putih dengan kombinasi bahan sutra, satin, dan renda. Sejak saat itu, tren gaun pengantin hingga sekarang berwarna putih.

2. Gaun mewah Ratu Elizabeth sukses menjadi perbincangan banyak orang

8 Inspirasi Gaun Pengantin Royal Wedding, Nuansa Klasik nan Mewahinspirasi gaun pengantin ala royal wedding (royal.uk)

Gaun pengantin berlengan panjang menjadi pilihan Ratu Elizabeth saat menikah dengan Pangeran Philips. Gaun pengantin mewah bertabur 10.000 mutiara tersebut dirancang oleh desainer Normal Hatnell.

Berbagai detail bunga yang dibordir dengan apik menghiasi gaun berbahan sutra gading yang didatangkan langsung dari China itu. Disertai dengan aksen veil panjang yang menyapu lantai.

3. Gaun Princess of Wales yang sempat dirahasiakan dari publik ini memiliki harga fantastis

8 Inspirasi Gaun Pengantin Royal Wedding, Nuansa Klasik nan Mewahinspirasi gaun pengantin ala royal wedding (royal.uk)

Tidak hanya prosesi pernikahannya, gaun pengantin yang dikenakan Putri Diana juga mencuri perhatian seluruh dunia kala itu. Bagaimana tidak, saat itu Putri Diana mengenakan gaun pengantin yang dihiasi veil sepanjang 7,63 meter.

Gaun berbahan sutra taffeta dengan detail renda tersebut dihiasi bordir di bagian tangan dan manik-manik yang dilengkapi dengan mutiara. Gak heran jika harga gaun ini mencapai Rp153,2 juta.

Baca Juga: 5 Ketegaran Meghan Markle yang Bisa Jadi Panutan

4. Gaun pernikahan Sophie Rhys yang simple, namun tetap terlihat elegan

8 Inspirasi Gaun Pengantin Royal Wedding, Nuansa Klasik nan Mewahinspirasi gaun pengantin ala royal wedding (royal.uk)

Gaun pernikahan Sophie Rhys dan Pangeran Edward dirancang oleh Samantha Shaw. Gaun yang terbuat dari organza sutra ini mempunyai detail mutiara dan manik-manik kristal di leher.

dm-player

Hiasan kepala berwarna putih terbuat dari kain sutra tulle dengan detail kristal. Sophie Rhys juga mengenakan kalung mutiara berwarna monochrome dan tampak begitu serasi dengan gaun yang dikenakannya.

5. Tiruan gaun pengantin Kate Middleton laku keras di pasaran

8 Inspirasi Gaun Pengantin Royal Wedding, Nuansa Klasik nan Mewahinspirasi gaun pengantin ala royal wedding (royal.uk)

Royal wedding Kate Middleton dan Pangeran William tentu saja gak luput dari pemberitaan media. Gaun pengantin rancangan Sarah Burton dari Alexander McQueen, membuat Kate Middleton tampak bersahaja.

Gaun ini bertipe lace applique bodice, menggunakan beragam renda kualitas tinggi yang dikerjakan oleh Royal School of Needlework. Sama seperti Lady Diana, tiruan gaun pengantin Kate Middleton ini laris terjual di pasaran.

6. Gaun menawan rancangan Clare Waight Keller​, sangat sempurna dikenakan Meghan Markle

8 Inspirasi Gaun Pengantin Royal Wedding, Nuansa Klasik nan Mewahinspirasi gaun pengantin ala royal wedding (royal.uk)

Seperti rumor yang telah beredar, Markle mengenakan gaun rancangan Clare Waight Keller, creative director of Givenchy. Gaun sutra yang menakjubkan ini menampilkan leher bateau terbuka dan pinggang yang diukir, serta lengan panjang yang terlihat elegan di tubuh Markle.

Hadir tanpa motif, gaun bersiluet minimalis tersebut mempertegas gaya Meghan. Tidak ketinggalan, ekor yang panjang dan tiara yang dikenakan semakin menyempurnakan gaya sang pengantin.

7. Princess Eugenie menikah dengan gaun beraksen low back yang indah

8 Inspirasi Gaun Pengantin Royal Wedding, Nuansa Klasik nan Mewahinspirasi gaun pengantin ala royal wedding (instagram.com/theroyalfamily)

Princess Eugenie dan Jack Brooksbank menikah di St George’s Chapel di halaman Windsor Castle. Acara tersebut diramaikan oleh Ratu Elizabeth dan anggota keluarga royal family lainnya.

Gaun ini didesain oleh Peter Pilotto dan Christopher De Vos. Berupa long dress dengan aksen low back & flowing train berukuran panjang. Fitur low back pada gaun pengantin ini merupakan permintaan pribadi Princess Eugenie yang menjalani operasi pada usia 12 tahun untuk skoliosis. Simbol harapan untuk tuan putri!

8. Puff sleeves dress yang manis untuk hari pernikahan Princess Beatrice

8 Inspirasi Gaun Pengantin Royal Wedding, Nuansa Klasik nan Mewahinspirasi gaun pengantin ala royal wedding (instagram.com/princesseugenie)

Princess Beatrice dan Mapelli Mozzi menggelar pesata pernikahan mereka pada tanggal 29 Mei 2022. Sebelumnya, kedua sejoli ini telah bertunangan di Italia pada September 2019.

Her Royal Highness Princess Beatrice mengenakan puff sleeves dress untuk hari bahagianya. Gaun pernikahan ini juga disertai dengan aksen jahitan payet di berbagai sisi. Kerahnya berbentuk persegi yang punya pesona elegan nan manis.

Itu tadi gaun pengantin royal wedding dari masa ke masa. Gaun mana yang menjadi favorit kamu? Adakah di antara gaun tersebut yang akan menjadi inspirasi di hari pernikahanmu nanti?

Baca Juga: Arti Nama Anak Kedua Meghan Markle, Terinspirasi dari Ratu Inggris

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya