TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Tontonan Klik Films yang Dibintangi Bryan Domani

Bryan Domani, menjadi aktor paling produktif di awal 2024

Film Cek Ombak (Melulu) (dok. KlikFilm Productions / Cek Ombak (Melulu))

Intinya Sih...

  • Bryan Domani bintang film terbaru di KlikFilm, "Cek Ombak (Lagi)".
  • "Cek Ombak (Melulu)" dan "Ritual: Tumbal Terakhir" juga dibintangi oleh Bryan Domani.
  • Bryan Domani menjadi duta Festival Film Indonesia 2024 dan akan menjadi pengisi suara animasi "Si Juki the Movie: Harta Pulau Monyet".

Cek Ombak (Lagi), menjadi film terbaru di platform KlikFilm yang tayang sejak 14 Juni 2024. Sebuah film yang kembali menghadirkan karakter Igo, yang diperankan langsung Bryan Domani. Rupanya, aktor yang menjadi duta Festival Film Indonesia 2024 ini, cukup sering membintangi film original dari KlikFilm.

Ada sekitar 3 film yang telah tayang di KlikFilm, berikut daftar dan ulasan lengkapnya. Namun sebelumnya, kalian harus menonton film-film di bawah secara berurutan, agar bisa mengtahui alur cerita secara jelas.

1. Cek Ombak (Melulu) (2022)

Cek Ombak (Melulu), merupakan film original KlikFilm yang diadaptasi dari novel Kwikku berjudul sama karya Rina F. Ryanie. Di bawah rumah produksi KlikFilm Productions dan Merpati Film, Cek Ombak (Melulu) menceritakan tentang kisah asmara dari sepasang remaja bernama Kika dan Igo, yang dipertemukan melalui media sosial.

Awalnya, hubungan asmara mereka berjalan dengan sangat lancar. Hingga pada suatu ketika, masing-masing dari orang tua Kika dan Igo malah menjalin hubungan asmara, hingga akhirnya resmi menikah. Alhasil, Kika dan Igo harus menjadi pasangan adik dan kakak, padahal sedang mengalami rasa cinta yang sangat besar. Film ini, dibintangi juga Hanggini, Hans de Kraker dan Shareefa Daanish.

Baca Juga: Bryan Domani dan Megan Domani Perdana Satu Proyek di Si Juki The Movie

2. Ritual: Tumbal Terakhir (2024)

Mengusung genre horor, selanjutnya adalah Ritual: Tumbal Terakhir. Menceritakan tentang perjalanan mistis yang dialami seorang turis asal Belanda, bernama Hans. Hal ini terjadi, saat Hans ditemani seorang tour guide bernama Mayang, yang memiliki masalah besar dengan mahluk halus, akibat ulah dari kekasihnya. 

Film dengan durasi kurang lebih 70 menitan ini, berhasil menghadirkan cerita yang sangat padat, dengan menggabungkan kisah masa lalu, kepercayaan lokal hingga modern. Ritual: Tumbal Terakhir sendiri, dibintangi Bryan Domani, Yasamin Jasem, Axel Matthew Thomas. Tenntunya, mereka berhasil membangun chemitry yang sangat luar biasa.

Verified Writer

Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya