7 Gejala Penyakit Lupus Ini Kerap Diabaikan Pasien, Kamu Perlu Waspada

Hati-hati, kalau diabaikan bisa jadi lebih berbahaya guys!

Lupus adalah penyakit autoimun sistemik kronis yang terjadi ketika sistem kekebalan tubuh menyerang jaringan dan organ tubuh sendiri. Sayangnya, menurut Pimpinan Division of Rheumatology and Lupus Center di NYU Langone Health, d. Jill Buyon, penyakit lupus tidak bisa disembuhkan dan belum ditemukan obatnya. Untuk itu, kenali gejala munculnya penyakit lupus ini sebelum terlambat dan menjadi lebih berbahaya.

1. Nyeri otot dan sendi

7 Gejala Penyakit Lupus Ini Kerap Diabaikan Pasien, Kamu Perlu Waspadamedicalnewstoday.com

Rasa nyeri pada otot dan sendi biasanya muncul saat baru bangun tidur di pagi hari. Biasanya bagian yang mengalami nyeri berada di sekitar pergelangan tangan, buku-buku jari, dan jari-jari. Nyeri sendi pada penyakit lupus umumnya hanya muncul di satu sisi tangan saja.

2. Muncul ruam berbentuk kupu-kupu di wajah

7 Gejala Penyakit Lupus Ini Kerap Diabaikan Pasien, Kamu Perlu Waspadahands-free.co.uk

Salah satu gejala lupus yang biasanya muncul adalah ruam berbentuk kupu-kupu yang muncul di kulit wajah. Jenis ruam ini disebut sebagai butterfly rash  dan umumnya terjadi pada wanita saat pertama kali terkena lupus. Selain itu, kulit juga akan menjadi lebih sensitif terhadap cahaya.

3. Rambut rontok

7 Gejala Penyakit Lupus Ini Kerap Diabaikan Pasien, Kamu Perlu Waspadatoday.com

Gejala umum lupus lainnya adalah kerontokan rambut yang terjadi secara perlahan. Hal ini karena rambut menjadi lebih rapuh dan mudah patah yang diakibatkan oleh kadar tiroid yang terlalu rendah atau disebut juga hipotiroidisme.

Baca Juga: Kenali 7 Gejala Batu Amandel Sebelum Terlalu Terasa Menyakitkan

4. Demam

7 Gejala Penyakit Lupus Ini Kerap Diabaikan Pasien, Kamu Perlu Waspadamasala.tv

Orang yang terkena lupus sering kali mengalami demam yang biasanya lebih dari 38 derajat celcius. Hal tersebut terjadi sebagai respons tubuh terhadap peradangan dan infeksi. Oleh karena itu, saat suhu tubuh meningkat melebihi normal dan tidak kunjung turun selama berhari-hari. sebaiknya segera temui dokter agar mendapat diagnosis yang tepat mengenai kondisi tubuh kamu.

5. Dada terasa sakit

7 Gejala Penyakit Lupus Ini Kerap Diabaikan Pasien, Kamu Perlu Waspadard.com

Penyakit lupus ternyata juga dapat memicu peradangan pada selaput yang melapisi paru-paru dan jantung. Akibatnya, dada akan terasa sakit dan tubuh akan kesulitan bernapas.

6. Muncul ulkus di mulut

7 Gejala Penyakit Lupus Ini Kerap Diabaikan Pasien, Kamu Perlu Waspadabuoyhealth.com

Ulkus atau luka yang terdapat di mulut merupakan salah satu gejala yang biasanya muncul pada masa-masa awal penyakit lupus. Umumnya, luka tersebut akan muncul di sekitar langit-langit mulut, gusi, pipi bagian dalam, dan bibir. Luka yang muncul tidak selalu mengakibatkan nyeri pada mulut, namun juga bisa memengaruhi kondisi mulut sehingga mulut menjadi kering.

7. Keluar darah bersamaan dengan urin

7 Gejala Penyakit Lupus Ini Kerap Diabaikan Pasien, Kamu Perlu Waspadaeverydayhealth.com

Para ahli berpendapat bahwa salah satu organ tubuh yang akan mengalami kerusakan saat sel antibodi yang seharusnya melindungi tubuh justru berbalik menyerang tubuh adalah ginjal. Kondisi rusaknya ginjal ini merupakan komplikasi akibat lupus yang sudah semakin berbahaya. Kondisi ini bisa dikenali dari darah yang keluar bersamaan dengan urine saat sedang buang air kecil.

Tidak semua orang akan mengalami gejala serupa atau seluruh gejala yang dijelaskan di atas. Bisa jadi, beberapa orang hanya akan mengalami satu atau dua gejala saja. Sehingga, pada dasarnya akan sulit menjadikan gejala-gejala ini sebagai acuan mutlak. Oleh karena itu, kamu harus bisa lebih peka terhadap tubuhmu sendiri dan tidak ragu untuk pergi ke dokter jika merasa tubuh tidak sedang dalam kondisi yang baik.

Baca Juga: Awas, 7 Gejala Depresi yang Berujung Bunuh Diri Ini Wajib Diwaspadai

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono
  • Wendy Novianto

Berita Terkini Lainnya