Mencicipi Kue Gandus Khas Palembang; Manis, Pedas, dan Gurih

Kalian yang pernah cicip kue ini pasti tahu rasanya, kan?

Tekstur kenyal dan lembut menjadi ciri khas kue Gandus. Sajian asli Palembang ini sering dihidangkan saat acara pernikahan, lamaran, syukuran, maupun event tertentu. Warna putih gandus berasal dari tepung beras yang dicampur tepung tapioka.

Cita rasa gurih kental begitu terasa. Topping irisan cabai dan bawang goreng di atas kue, menambah nilai estetika pada menu khas Bumi Sriwijaya. Tak lupa potongan daun kucai yang mempercantik penampilan gandus. 

Kendati kue gandus merupakan menu asli Kota Pempek, namun cukup sulit menemukan gandus terjual di toko-toko kue. Gandus termasuk sajian langka yang patut dilestarikan agar tetap menjadi resep turun menurun.

Penasaran dengan resep dan cara membuat gandus? Yuk cobain masak di rumah!

1. Kebanyakan pembuat kue gandus adalah orangtua

Mencicipi Kue Gandus Khas Palembang; Manis, Pedas, dan GurihMencicipi Kue Gandus Khas Palembang, Sajian Langka dengan Irisan Cabai (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Pelestari kue gandus di Palembang sekaligus pemilik Dapur Dila Titik, Sutina mengatakan, banyak generasi muda tidak tahu cara memasak gandus. Bahkan tak sedikit yang belum mengetahui jika Palembang memiliki kue berbentuk seperti mangkung kecil itu.

"Karena kue ini (gandus) memang mulai langka. Kebanyakan yang tahu membuatnya orangtua," kata dia.

Baca Juga: Cara Membuat Gandus, Kue Khas Palembang dengan Cita Rasa Gurih

2. Pelestari kue khas Palembang banyak berada di Kawasan Kuto

Mencicipi Kue Gandus Khas Palembang; Manis, Pedas, dan GurihMencicipi Kue Gandus Khas Palembang, Sajian Langka dengan Irisan Cabai (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Dapur Dila Titik yang berada di Jalan Slamet Riyadi, Lorong Pencak Istri, Kuto, Palembang, banyak menjual makanan khas lainnya selain gandus. Seperti kue basah dan ragam sajian pempek sejak 2018. Dijual mulai harga Rp1.000 per buah, Dapur Dila Titik bisa menjual gandus hingga 500 kue dalam sehari.

"Daerah Kuto memang banyak pelestari kue khas Palembang. Resepnya turun menurun dari nenek moyang," ujarnya.

Baca Juga: 6 Sajian Khas Musi Rawas, dari Pindang Meranjat hingga Lemang

3. Kue gandus khas Palembang bisa dipesan via WhatsApp

Mencicipi Kue Gandus Khas Palembang; Manis, Pedas, dan GurihMencicipi Kue Gandus Khas Palembang, Sajian Langka dengan Irisan Cabai (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Berbeda dengan menu khas Bumi Sriwijaya lain yang terasa manis, gurihnya kue gandus membuat makanan ini lebih sering dipesan saat acara. Anak-anak pun doyan menyantap dan tak bosan mengonsumsi kue gandus.

"Kebanyakan kue Palembang rasanya manis seperti maksuba dan kue 8 jam. Biasanya pelanggan yang mau order gandus melalui WhatsApp di 082184675020," timpal dia.

4. Resep dan cara membuat kue gandus

Mencicipi Kue Gandus Khas Palembang; Manis, Pedas, dan GurihMencicipi Kue Gandus Khas Palembang, Sajian Langka dengan Irisan Cabai (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Berikut bahan dan resep kue gandus makanan khas Palembang:

BAHAN
Tepung beras 1 bungkus / 500gr
Tepung tapioka 100gr
Santan 1000cc
Air dingin 400cc
Air panas 400c
Ebi 100gr
Daun kucai 1ikat
Bawang goreng 100gr
Irisan cabai merah

CARA MEMBUAT
1. Tepung beras dan tapioka di campur menjadi satu
2. Kemudian beri air dingin, di aduk sampai rata/menjadi satu, lalu di beri air panas
3. Setelah selesai d aduk, tambah garam dan air santan lalu dikukus, sampai 30 menit
4. Sesudah dikukus 30 menit, angkat gandus dan tambah toping (Ebi, Daun kucai, Bawang goreng, irisan cabe merah ) secukupnya
5. Setelah semua selesai, gandus siap dihidangkan.

Baca Juga: Kuliner Palembang Burgo Ditetapkan Warisan Budaya Tak Benda Nasional

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya