Promo Dinner Imlek di Hotel Palembang, Makan Sepuasnya Cuma Rp135 Ribu

Ada promo menginap plus makan malam, lho!

Palembang, IDN Times - Momen perayaan Imlek dan tahun baru Cina 2023 turut dimeriahkan sejumlah hotel berbintang di Palembang. Mereka menawarkan berbagai promo menarik.

Promo tersebut meliputi makan malam atau dinner serta makan sepuasnya, alias all you can eat dengan harga terjangkau mulai dari Rp135 ribu pada 22 Januari 2023. Berikut daftar promo imlek 2023 di beberapa hotel Palembang. Jangan sampai ketinggalan, ya!

Baca Juga: 12 Kafe di Palembang yang Cocok Buat Nongkrong

1. Hotel Aryaduta Palembang

Promo Dinner Imlek di Hotel Palembang, Makan Sepuasnya Cuma Rp135 RibuSituasi di Aryaduta Hotel Palembang (IDN Times/Dokumen)

Hotel Aryaduta Palembang menyediakan paket promo spesial Event Tree Lighting Festive Season. Menurut Director of Sales Aryaduta Hotel Palembang, Mopriantika, paket spesial ini termasuk kamar plus dinner.

"Harga mulai Rp1,7 juta termasuk dua tempat tidur untuk satu keluarga dan paket makan malam," kata dia.

Baca Juga: 5 Kafe atau Restoran di Palembang, Asyik Buat Nongkrong Saat Libur

2. Hotel Aston Palembang

Promo Dinner Imlek di Hotel Palembang, Makan Sepuasnya Cuma Rp135 RibuIlustrasi kamar hotel (dok. Aston)

Marketing Communication Hotel Aston Palembang, Kemas Muhammad Rian mengatakan, promo Imlek yang ditawarkan yakni Rp145 ribu untuk makan di Acustic Cafe and Lounge.

"Makan malamnya all you can eat, sepuasnya dengan ratusan menu yang disiapkan dan ditemani live music," ujarnya.

3. Hotel Santika Premiere Bandara Palembang

Promo Dinner Imlek di Hotel Palembang, Makan Sepuasnya Cuma Rp135 RibuHotel Santika Premiere Bandara Palembang. (instagram.com/santikapremierepalembang)

Hotel Santika Premiere Bandara Palembang juga menyediakan paket promo dengan festive dinner, makan malam prasmanan atau all you can eat.

Pengunjung dan tamu hotel bisa menikmati ratusan menu Western dan Asia sepuasnya hanya dengan membayar Rp125 ribu.

4. Hotel Santika Radial

Promo Dinner Imlek di Hotel Palembang, Makan Sepuasnya Cuma Rp135 RibuIlustrasi kegiatan di Hotel Santika Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Hotel Santika Radial menyediakan promo paket makan malam Selera Nusantara dengan makan sepuasnya seharga Rp135.000 per orang.

Paket tersebut menyediakan menu traditional, western, dessert, jajanan pasar, dan live cooking dengan 50 varian menu.

5. Hotel Harper Palembang

Promo Dinner Imlek di Hotel Palembang, Makan Sepuasnya Cuma Rp135 RibuIlustrasi Hotel Harper (Dokumentasi Hotel Harper)

Hotel Harper menawarkan makan malam all you can eat dengan harga Rp350 ribu per orang. Pengunjung akan dihibur music performance di restoran.

Selain itu, ada promo menginap mulai dari Rp1,4 juta per kamar untuk jenis Deluxe dan free dinner serta breakfast khusus dua orang.

6. Fave Hotel Palembang

Promo Dinner Imlek di Hotel Palembang, Makan Sepuasnya Cuma Rp135 RibuTripadvisor.co.id

Promo makan malam Imlek 2023 juga ditawarkan oleh Favehotel Palembang dalam "Lunar Fortune All You Can Eat Dinner Buffet". Melalui promo ini, pengunjung bisa memperoleh harga spesial untuk dinner Imlek yaitu Rp168.000 per orang.

Selain paket dinner makan sepuasnya, pengunjung juga akan disuguhi atraksi Barongsai dan live music yang menghadirkan lagu-lagu pilihan.

7. Hotel The 101 Palembang

Promo Dinner Imlek di Hotel Palembang, Makan Sepuasnya Cuma Rp135 RibuIlustrasi kamar hotel (commons.wikimedia.org/j o)

Hotel The 101 Palembang menawarkan promo "The Year of Rabbit Buffet Dinner All You Can Eat" dalam menyambut Imlek 2023.

Promo dinner Imlek berupa paket malan buffet dengan sepuasnya seharga Rp200 ribu per orang.

8. Luminor Hotel Palembang

Promo Dinner Imlek di Hotel Palembang, Makan Sepuasnya Cuma Rp135 RibuIlustrasi Luminor Hotel (luminorhotel.com)

Kemudian ada promo dinner Imlek 2023 di Luminor Hotel Palembang. Promo ini berupa paket makan all you can eat spesial Imlek seharga Rp188 ribu per paket.

Selain makan malam istimewa, Luminor Hotel Palembang juga menghadiran Angpao keberuntungan dan live music. Pengunjung bisa melakukan pemesanan melalui nomor WhatsApp 0811-7806-006.

Baca Juga: Jembatan Tongkang Pulau Kemaro untuk Cap Go Meh Dibuka 31 Januari 2023

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya